Belajar tentang 'Social Justice' di Amerika, Erina Gudono Kena Kritik Netizen: Sila Kelima Aja Dilanggar Mertuanya!
Erina Gudono. (instagram/@erinagudono)
14:41
22 Agustus 2024

Belajar tentang 'Social Justice' di Amerika, Erina Gudono Kena Kritik Netizen: Sila Kelima Aja Dilanggar Mertuanya!

Istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono yang saat ini tengah berada di Amerika Serikat untuk memulai orientasi program S2 di University of Pennsylvania (UPenn) mendadak jadi sorotan. 

Pasalnya, Erina Gudono dinilai tak sensitif akan kondisi politik di Tanah Air yang tengah memanas karena keputusan Baleg DPR RI mengenai RUU Pilkada yang dinilai bakal menguntungkan suaminya.

Sebagai informasi, pengesahan RUU Pilkada dianggap dapat membuka jalan untuk melanggengkan politik dinasti sekaligus kesempatan untuk Kaesang Pangarep mencalonkan diri dalam Pilkada 2024.

Erina Gudono yang baru saja diterima dalam program S2 Master of Science di Fakultas Social Policy and Practice (SP2) bahkan disindir netizen saat memperlihatkan dirinya yang tengah belajar mengenai 'Social Justice' atau keadilan sosial.

Baca Juga: Ironi Kaesang Pamer Makan Roti Rp400 Ribu, Driver Ojol Medan Meninggal Karena Kelaparan

Hal tersebut terbaca di layar laptop Erina Gudono dalam Instagram Story pada Rabu (22/8/2024). Akun X @jungfrauja menyoroti hal tersebut dalam cuitannya baru-baru ini.

"Waduh mba Erina Gudono apa gak keselek research Social Justice?," tanyabya seperti Suara.com kutip Kamis (23/8/2024).

Tentu saja, apa yang diperlihatkan Erina Gudono seakan berbanding terbalik dengan kondisi negeri di mana, mertuanya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat ini justru melanggar sila kelima yang berbunyi "Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia".

Erina Gudono justru diminta memberikan pengetahuan lebih terkait isu keadilan sosial untuk keluarga suaminya. Ia juga diminta untuk melihat kasus terdekat di mana keadilan sosial di negerinya sendiri justru tak bisa diwujudkan. 

"Ironi bgt bjir di saat keluarga dr pihak mertua dia mengacak" plus melanggar sila ke lima dasar negara ini dia malah sok pap belajar social justice, ambil case negara sendiri aja, gausah gaya ke luar negeri," ungkap @moni****.

Baca Juga: 4 Gaya Hedon Erina Gudono dan Kaesang di Amerika, Sementara Rakyat Berjuang Kawal Putusan MK

"Positif thinking dulu gays, Siapa tau mbak Erina mau menyerang dari jalur dalam. Bisa jadi loh, dia juga sudah muak makanya posting itu," tambah @jin****.

"Mba Erina memang luar biasa! Social Justice bukan cuma research, tapi passion yang bikin terus berjuang demi perubahan," ujar @aft****.

"Berarti lulusan pageant dan reputasi pendidikan yang elok itu gk jamin punya behavior dan hati yah," kata @fus****.

Editor: Yasinta Rahmawati

Tag:  #belajar #tentang #social #justice #amerika #erina #gudono #kena #kritik #netizen #sila #kelima #dilanggar #mertuanya

KOMENTAR