Fakta Flu Burung Jenis Baru Renggut Nyawa di Meksiko, Kenali Gejala hingga Bahayanya
Ilustrasi Flu Burung jenis baru (Pixabay/Christo Anestev)
00:40
9 Juni 2024

Fakta Flu Burung Jenis Baru Renggut Nyawa di Meksiko, Kenali Gejala hingga Bahayanya

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengumumkan bahwa terdapat flu burung jenis baru pada Rabu (5/6/2024). Hal ini terungkap usai seorang penduduk Meksiko menjadi orang pertama di dunia yang meninggal lantaran jenis flu yang sebelumnya tidak terdeteksi pada manusia. Ini dia fakta flu burung jenis baru dan gejala hingga bahayanya.

Strain H5N2 dari flu burung sebelumnya tercatat menyerang unggas di seluruh dunia, namun sejauh ini belum ada laporan kasus penularan atau kematian pada manusia. Peristiwa yang menimpa pria Meksiko tersebut menjadi kasus kematian pertama karena infeksi virus H5N2 yang dikonfirmasi pada manusia. 

Pria yang berusia 59 tahun merupakan penduduk Negara Bagian Meksiko di bagian tengah negara ini, disebut sudah sakit sejak April lalu. Menurut data WHO, pria itu mempunyai sejumlah riwayat medis yang membuatnya harus terbaring di tempat tidur selama tiga pekan sebelum akhirnya mengalami gejala akut. 

Kemudian pada 17 April 2024, pria itu mengalami demam, sesak napas, diare, mual, dan rasa tidak enak badan. Lalu pada 24 April, ia lantas mencari pertolongan medis dan dirawat di rumah sakit Institut Nasional Penyakit Pernafasan (INER). Tak berselang lama kondisinya menurun dan meninggal pada hari yang sama. 

Baca Juga: Geger! Pria Di Meksiko Meninggal Karena Flu Burung, Kasus Pertama?

Menyusul kematiannya itu, otoritas kesehatan INER mulai melakukan uji sampel yang diambil dari pria Meksiko tersebut. Selanjutnya pada 8 Mei, Pusat Laboratorium Biologi Molekuler Penyakit Berkembang untuk Penelitian Penyakit Menular mengeluarkan hasil bahwa pria itu positif influenza A (H5N2). 

Tepat pada 22 Mei, Institut Diagnosis dan Referensi Epidemiologi mengonfirmasi jenis virus baru tersebut. Namun sejauh ini, otoritas kesehatan belum mengetahui secara pasti asal penularannya. Sebab pria itu tidak memiliki riwayat terpapar unggas maupun hewan lainnya. 

Investigasi epidemiologi langsung dilakukan usai 17 kontak diidentifikasi dan dipantau dari rumah sakit tempat pasien meninggal. Lalu 12 kontak tambahan diidentifikasi di dekat tempat tinggal penderita, dengan semua hasil tes menunjukkan negatif SARS-Cov-2 dan influenza. 

Fakta Flu Burung Jenis Baru 

Berikut ini adalah beberapa fakta flu burung jenis baru: 

Baca Juga: Cara Cek Keamanan Link Sebelum Diklik

1. Pertama kali virus menyebar 

Jenis virus H5N1 pertama kali teridenstifikasi di tahun 1996 pada angsa yang dibudidayakan di wilayah China selatan. Jenis virus ini disebut sangat mahir untuk melompati benua dan spesies dan sudah merusak unggas komersial di berbagai dunia. Pemerintah juga memerintahkan pemusnahan terhadap jutaan burung untuk mencegah penularan. 

Varian yang muncul di 2020, clade 2.3.4.4b, membuka jalan terhadap penyebaran di antara mamalia seperti halnya cerpelai (sejenis musang) yang dibudidayakan di wilayah Spanyol dan singa laut Peru. Burung migran liar diduga menjadi sumber awal terhadap infeksi pada sapi perah di AS, mungkin saja melalui kontaminasi pakan maupun air pada akhir 2023. 

2. Tidak diketahui asal flu burung jenis baru 

Sampai saat ini belum banyak diketahui Jenis virus H5N1 yang tergolong dalam famili virus influenza A. Namun hanya sedikit penelitian tentang H5N2. Meski demikian pasien yang meninggal di Meksiko menajdi kasus pertama H5N2 pada manusia yang dikonfirmasi di laboratorium. 

3. Flu Burung jenis baru menyebar di kalangan ternak sapi perah di Amerika 

Varian jenis baru dari flu burung, H5N1, sudah menyebar selama berminggu-minggu pada ternak sapi perah di Amerika Serikat, dan beberapa kasus dilaporkan terjadi terhadap manusia. 

Sampai 6 Juni, CDC melaporkan 83 peternakan di 10 negara bagian yang dinyatakan positif terhadap flu burung. Badan ini sebelumnya percaya sapi saling menularkan virus melalui kontak dengan susu yang telah terinfeksi.  

4. Flu hanya menyerang hewan  

Sampai saat ini tdak satu pun dari penyakit tersebut yang menular dari manusia ke manusia. Namun penyakit ini justru menular dari ternak ke manusia, ungkap pihak berwenang. 

5. Tidak ada vaksinasi khusus untuk mencegah  

Tidak ada vaksinasi khusus untuk bisa mencegah infeksi virus flu burung. Akan tetapi, kandidat vaksin dikembangkan sebagai bagian dari kesiapsiagaan terhadap pandemi. 

WHO mengklaim jika mereka telah mencapai kesepakatan dengan 15 produsen vaksin untuk mempunyai akses real-time terhadap 10 persen produksi vaksin di masa yang akan datang jika terjadi pandemi flu burung. 

Gejala Flu Burung Jenis Baru 

Tiga orang yang dinyatakan positif di AS tahun ini semuanya merupakan pekerja peternakan yang berhubungan dengan sapi perah. Orang pertama betasal dari Texas pada Maret dan dua di Michigan pada Mei - melaporkan terkena iritasi mata.

Otoritas kesehatan sampai saat ini tengah mewaspadai konjungtivitis, sejenis infeksi mata, sebagai sebuah indikasi bahwa flu burung mungkin saja terlibat. 

Kasus terbaru yang menimpa warga Michigan juga mengalami infeksi saluran pernapasan bagian atas hingga meningkatkan kekhawatiran terhadap penularan. CDC tengah melakukan analisis genetik dengan tujuan untuk melihat apakah virus sudah bermutasi dengan cara yang bisa membuatnya lebih berbahaya. 

Selanjutnya, korban asal Meksiko dilaporkan menderita penyakit ginjal kronis, diabetes tipe 2, dan hipertensi yang dialami sejak lama. Kemudian ia meninggal satu minggu usai mengalami demam, sesak napas, hingga diare. 

Bahaya Flu Burung Jenis Baru 

Flu burung bukanlah penyakit biasa, bahkan bisa berakibat fatal. Akan tetapi, implikasi kesehatan untuk H5N1 di AS sejauh ini bersifat terbatas.

Sejak awal 2020 sampai 3 Mei, 28 kasus manusia yang terkonfirmasi flu burung H5N1 sudaj dilaporkan ke WHO, hingga mengakibatkan delapan kematian. Orang yang terkontamiansi atau terlihat kontak dekat dengan hewan yang sakit meningkatkan risiko yang tinggi untuk terinfeksi. 

Itulah fakta flu burung jenis baru mulai dari pengertian, gejala hingga bahayanya. Semoga bermanfaat!

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

Editor: Rifan Aditya

Tag:  #fakta #burung #jenis #baru #renggut #nyawa #meksiko #kenali #gejala #hingga #bahayanya

KOMENTAR