Teh atau Jus, Mana yang Lebih Baik Diminum Pada Pagi Hari? Begini Penjelasan Ahli
ilustrasi teh dan jus. Sumber foto: Freepik
11:14
29 Maret 2024

Teh atau Jus, Mana yang Lebih Baik Diminum Pada Pagi Hari? Begini Penjelasan Ahli

Saat bangun tidur, Anda mungkin menyadari mulut dalam keadaan kering. Hal ini terjadi karena Anda mungkin tidak minum air selama sekitar tujuh hingga delapan jam.

Jadi, menghidrasi tubuh pada pagi hari sangatlah penting. Jika masih merasa mengantuk, Anda memerlukan kafein untuk meningkatkan energi. Namun, apakah minum teh di pagi hari itu sehat? Ada juga jus buah segar yang mampu menghidrasi tubuh.

Teh dan jus bisa bermanfaat di pagi hari, tapi itu tergantung pada preferensi individu dan tujuan kesehatan, kata dietisien Ekta Singhwal, dikutip JawaPos.com dari Healthshots, Jumat (29/3).

Teh, terutama teh hijau atau hitam, memberikan antioksidan dan tambahan kafein lembut, membantu kewaspadaan dan metabolisme. Di sisi lain, jus dari 100 persen buah segar menawarkan vitamin, mineral, dan hidrasi.

Minum teh atau jus di pagi hari memberikan berbagai manfaat kesehatan. Teh kaya akan antioksidan, membantu mengurangi peradangan dan mendukung kesehatan secara keseluruhan, ungkap sang ahli.

Teh hijau memberikan banyak manfaat kesehatan. Minum teh hijau dapat bermanfaat bagi fungsi otak dan suasana hati, menurut penelitian jurnal Phytomedicine.

Sebaliknya, jus menyediakan vitamin dan mineral penting, meningkatkan hidrasi dan mendukung fungsi kekebalan tubuh.

Berikut beberapa jenis jus segar yang bisa Anda konsumsi di pagi hari:

Jus jeruk: Kaya vitamin C dan antioksidan, mendukung fungsi kekebalan tubuh dan kesehatan kulit, mengurangi faktor risiko penyakit jantung seperti kolesterol tinggi.

Jus apel: Mengandung vitamin C dan potasium, membantu pencernaan dan meningkatkan kesehatan jantung.

Jus wortel: Tinggi beta-karoten dan vitamin A, jus wortel meningkatkan kesehatan mata.

Jus bit: Dikemas dengan nitrat, jus bit meningkatkan kinerja olahraga dan menurunkan tekanan darah.

Jus cranberry: Mengandung antioksidan dan mencegah infeksi saluran kemih.

Jus nanas: Mengandung bromelain, membantu pencernaan dan mengurangi peradangan.

Jus lemon: Memiliki sifat alkali, mendukung pencernaan dan detoksifikasi.

Apa efek samping teh?

Meskipun teh umumnya dianggap sebagai minuman sehat, ada potensi efek samping jika memulai hari dengan meminumnya.

Beberapa orang mungkin mengalami sakit perut atau asam lambung terutama jika teh dikonsumsi saat perut kosong. Variasi teh juga penting.

Minum teh susu di pagi hari bukanlah kebiasaan sehat. Kandungan laktosanya tinggi dapat mempengaruhi usus dan menyebabkan gas serta masalah perut lainnya.

Selain itu, asupan kafein berlebihan dari teh menyebabkan kegelisahan, insomnia, atau peningkatan detak jantung pada individu yang sensitif. Penting untuk mendengarkan tubuh dan menyesuaikan konsumsi teh.

Apa efek samping jus?

Sedangkan jus buah segar boleh dikonsumsi saat perut kosong, namun penting untuk memperhatikan kandungan gula dan potensi dampaknya terhadap kadar gula darah. Jadi moderasi adalah kuncinya.

Anda juga bisa mengonsumsi sumber protein atau serat seperti kacang-kacangan atau roti gandum untuk mengurangi potensi lonjakan gula darah dan memberikan awal hari yang lebih seimbang.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #atau #mana #yang #lebih #baik #diminum #pada #pagi #hari #begini #penjelasan #ahli

KOMENTAR