Kerja Sama Kontraktor Antareja Mahada Makmur dan Satria Bahana Sarana Resmi Dimulai di Tambang Muara Enim
- Perusahaan layanan kontraktor di bidang pertambangan, PT Antareja Mahada Makmur (AMM), anak perusahaan PT Putra Perkasa Abadi (PPA), meresmikan kerja sama operasi tambang batu bara dengan seremonial first cut di Site Satria Bahana Sarana (SBS), Muara Enim, pada Kamis (9/1/2025).
Dalam kerja sama ini, AMM dan SBS juga memperkuat komitmen bersama untuk menciptakan operasional tambang batu bara yang aman, produktif, dan berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat sekitar Muara Enim.
"Kami berkomitmen pada keamanan operasi. Harapan kami, kehadiran AMM dapat membawa dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat," ujar Presiden Direktur AMM, Joko Triraharjo, melalui keterangan pers, dikutip (26/1/2025).
Kemudian, Direktur Utama SBS Agung Pratama menekankan pentingnya kolaborasi dalam memajukan industri pertambangan sekaligus memberdayakan masyarakat lokal.
"Kita bicara legacy yang bisa dilahirkan SBS dan AMM. Semoga sinergi ini tidak hanya berhenti di sini, tetapi terus berlanjut untuk mendukung program pemerintah dan kemajuan masyarakat lokal," ucapnya.
AMM Site SBS menargetkan produksi 30 juta bank cubic metre (BCM) untuk pengupasan lapisan tanah penutup (overburden removal/OB) di tambang batu bara sepanjang 2025, dengan fokus pada operasi yang aman dan berkelanjutan.
Sinergi AMM Site SBS ini juga diharapkan menjadi tonggak baru dalam menciptakan dampak positif bagi industri tambang Indonesia dan masyarakat di sekitarnya.
Sebelumnya pada 2023 lalu AMM meraih kontrak kerja sama jasa pertambangan terbaru dengan PT Mifa Bersaudara.
Direktur Utama AMM Joko Triraharjo mengatakan, dalam kontrak kerja sama ini AMM akan melakukan penambangan utuk pengupasan lapisan tanah penutup (overburden removal) dengan total target produksi dari Mifa untuk kontraknya mencapai 45 juta bank cubic metre (BCM) pertahun hingga 2028.
Sebagai informasi, AMM adalah perusahaan kontraktor tambang, yang merupakan anak perusahaan dari PPA. AMM didirikan 11 Desember 2017 dan tumbuh menjadi perusahaan jasa pertambangan dengan mengerjakan berbagai lahan tambang batu bara milik sejumlah pelaku bisnis pertambangan.
Tag: #kerja #sama #kontraktor #antareja #mahada #makmur #satria #bahana #sarana #resmi #dimulai #tambang #muara #enim