Raih IMHA Lewat Proyek Properti Berkualitas di Apple 3 Condovilla
Lantai Bursa Efek Indonesia (BEI) Jakarta. (Dok.JawaPos.com)
11:45
8 Januari 2026

Raih IMHA Lewat Proyek Properti Berkualitas di Apple 3 Condovilla

PT Diamond Citra Propertindo Tbk  terus menghadirkan sejumlah proyek properti dengan mengedepankan kualitas produk dan tata kelola pengembangan yang menyatu dengan area pengembangan. Salsah tua proyek emiten properti yang telah melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini adalah Apple 3 Condovilla di Jakarta Selatan.

PT Diamond Citra Propertindo Tbk meraih Indonesia My Home Award (IMHA) karena dinilai mengedepankan kualitas proyek secara menyeluruh, mulai dari konsep hingga kontribusinya terhadap industri properti.

Direkturd dan CEO PT Diamond Citra Propertindo Tbk, Bayu Setiawan, menegaskan bahwa penghargaan ini menjadi validasi atas arah strategis Perseroan sebagai emiten properti.

“Raihan Indonesia My Home Award melalui Apple 3 Condovilla menunjukkan bahwa strategi pengembangan yang kami terapkan perushaaan berada pada jalur yang tepat. Sebagai perusahaan terbuka, kami berkomitmen untuk menghadirkan produk properti yang tidak hanya unggul dari sisi desain dan kualitas, tetapi juga memberikan nilai berkelanjutan bagi konsumen dan pemegang saham,” ujar Bayu.

Lebih lanjut, Bayu menyampaikan bahwa keberhasilan proyek Apple 3 Condovilla ini akan menjadi benchmark bagi pengembangan proyek-proyek perusahaan berikutnya sejalan dengan upayanya memperluas portofolio di lokasi-lokasi strategis dengan tetap menjaga disiplin kualitas dan tata kelola.

Menurutnya, adanya stimulus fiskal seperti PPN ditanggung pemerintah, memberikan dampak pada meningkatnya penjualan properti residensial termasuk pengembang properti yang fokus pada segment tertentu.

“Validasi dari lembaga independen tentunya kita diharapkan mampu memperkuat reputasi Perseroan di mata investor, sekaligus mendukung prospek pertumbuhan DADA dalam jangka menengah dan Panjang,” pungkas Bayu Setiawan.

 

Editor: Mohamad Nur Asikin

Tag:  #raih #imha #lewat #proyek #properti #berkualitas #apple #condovilla

KOMENTAR