Ini Lokasi Nyoblos Menkeu Sri Mulyani di Bintaro
Sri Mulyani akan melakukan pencoblosan di alamat sesuai dengan KTP-nya di kawasan Bintaro, Tanggerang Selatan.
14:07
13 Pebruari 2024

Ini Lokasi Nyoblos Menkeu Sri Mulyani di Bintaro

Menteri Keuangan Sri Mulyani bakal menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Seperti tahun 2019 lalu, Sri Mulyani akan melakukan pencoblosan di alamat sesuai dengan KTP-nya di kawasan Bintaro, Tanggerang Selatan.

Ketua KPU Tanggerang Selatan M. Taufik mengatakan Sri Mulyani hingga kini belum mengajukan untuk pindah memilih.

"Sampai saat ini Menteri Sri Mulyani belum mengajukan lokasi pindah memilih," kata Taufik pada Selasa (13/2/2024).

Dijelaskan dia, Sri Mulyani akan mencoblos di TPS 73 Kelurahan Pondok Karya, Pondok Aren, Tanggerang Selatan.

Asal tahu saja besok, Rabu 14 Februari 2024 seluruh rakyat Indonesia akan merayakan pesta demokrasi dengan mengikuti Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dengan memilih Presiden dan Wakil Presiden untuk periode 2024-2029.

Selain Presiden dan Wakil Presiden, pemilih juga diharuskan mencoblos anggota DPR, DPRD hingga DPD untuk masing-masing daerah pilihannya.

Editor: Mohammad Fadil Djailani

Tag:  #lokasi #nyoblos #menkeu #mulyani #bintaro

KOMENTAR