8 Hotel di Jakarta yang Ramai Dipesan di Awal Tahun 2026
Memasuki awal tahun 2026, sejumlah hotel di Jakarta tercatat memiliki tingkat okupansi yang tinggi.
Banyak wisatawan hingga keluarga memilih menginap di hotel-hotel favorit di Jakarta karena lokasinya strategis, fasilitas lengkap, serta pelayanan yang memuaskan.
Momen awal tahun memang sering dimanfaatkan oleh banyak orang untuk menyegarkan pikiran setelah aktivitas padat pada akhir tahun kemarin.
Sejumlah hotel menawarkan promo awal tahun paket staycation keluarga, fasilitas wellness dan rekreasi yang membuat pengalaman menginap terasa lebih istimewa tanpa perlu bepergian jauh-jauh ke luar kota.
Selain itu, suasana Jakarta di awal tahun terasa lebih lengang dibandingkan hari kerja pada umumnya. Hal ini membuat aktivitas liburan di dalam kota terasa lebih nyaman, baik untuk menikmati fasilitas hotel, menjelajahi pusat perbelanjaan, maupun mencicipi kuliner di berbagai lokasi populer.
Dengan akses transportasi yang mudah, pilihan akomodasi beragam, serta banyaknya hiburan urban yang tersedia, staycation di Jakarta di awal tahun 2026 menjadi alternatif liburan praktis yang menyenangkan sekaligus berkesan.
Berikut 8 Hotel di Jakarta yang Ramai Dipesan di Awal Tahun 2026:
1. Hotel Indonesia Kempinski Jakarta
Hotel Indonesia Kempinski Jakarta menjadi salah satu hotel mewah yang paling diminati di awal tahun 2026. Lokasinya yang berada tepat di jantung kota, dekat Bundaran HI, dan pusat perbelanjaan ternama, membuat hotel ini menjadi pilihan utama wisatawan.
Selain kamar yang nyaman, hotel ini juga menawarkan fasilitas lengkap seperti rooftop, restoran mewah, spa, dan sejumlah fasilitas mewah lainnya. Tak heran jika hotel ini selalu ramai tamu, termasuk di awal tahun 2026.
Hotel ini memiliki interior elegan dengan pelayanan eksklusif,juga menjadi daya tarik utama.
2. The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place
The Ritz-Carlton Jakarta Pacific Place dikenal sebagai hotel bintang 5 dengan standar layanan tinggi. Banyak tamu memilih menginap di sini karena lokasinya yang terhubung langsung dengan mall premium dan kawasan bisnis utama Jakarta. Kenyamanan dan privasi menjadi nilai penting di hotel ini.
Fasilitas kamarnya luas, lounge eksklusif, serta spa mewah membuat pengalaman menginap terasa jadi semakin istimewa.Di awal tahun 2026, tingkat pemesanan meningkat.
3. Fairmont Jakarta
Fairmont Jakarta juga termasuk hotel yang ramai di awal tahun 2026. Hotel bintang 5 ini menawarkan kamar luas, desain modern, dan view kota Jakarta yang menawan. Lokasinya di area Senayan membuat hotel ini ideal untuk wisatawan.
Hotel ini juga terkenal dengan pilihan restoran berkelas internasional dan fasilitas wellness premium. Suasana tenang dan elegan menjadikannya sebagai pilihan favorit untuk staycation mewah di Jakarta.
4. Grand Hyatt Jakarta
Grand Hyatt Jakarta merupakan hotel ikonik yang selalu ramai dikunjungi setiap tahunnya. Di malam tahun baru, hotel ini menjadi pusat perhatian karena lokasinya yang sangat strategis.
Terletak di kawasan Bundaran HI, hotel ini menawarkan akses mudah ke pusat bisnis, hiburan, dan perbelanjaan. Banyak wisatawan lokal hingga mancanegara memilih hotel ini juga karena reputasinya yang sudah tidak diragukan lagi.
Kombinasi pelayanan profesional, fasilitas modern, serta lokasi prestisius menjadikan Grand Hyatt sebagai salah satu hotel paling favorit di Jakarta.
5. Pullman Jakarta Central Park
Pullman Jakarta Central Park dikenal dengan desain modern dan konsep lifestyle hotel yang trendi. Terletak di kawasan mal besar di Kawasan Jakarta Barat, hotel ini sangat diminati wisatawan muda dan keluarga yang ingin menikmati staycation praktis dan menyenangkan.
Fasilitas lengkap seperti kolam renang, restoran, gym, hingga akses langsung ke pusat belanja, membuat hotel ini ramai dikunjungi di awal tahun 2026.
6. Shangri-La Hotel Jakarta
Shangri-La Hotel Jakarta menawarkan pengalaman menginap yang elegan dan nyaman dengan nuansa klasik mewah. Hotel ini menjadi favorit bagi tamu yang mencari ketenangan di tengah hiruk-pikuk kota. Area kolam renang tropis dan suasana resort menjadi salah satu daya tarik utama.
Selain itu, fasilitas spa, restoran premium, dan pelayanan personal membuat hotel ini terus diminati tamu domestik maupun internasional.
7. Hotel Mulia Senayan
Hotel Mulia Senayan, Jakarta, termasuk salah satu hotel populer di ibu kota. Pada awal 2026, tingkat okupansi hotel ini tinggi berkat reputasinya sebagai hotel dengan fasilitas dan pelayanan kelas dunia.
Kamar yang luas, lounge eksklusif, serta pilihan restoran yang enak dan lezat menjadikan hotel ini sebagai destinasi favorit bagi wisatawan.
8. DoubleTree by Hilton Jakarta
DoubleTree by Hilton Jakarta – Diponegoro adalah hotel bintang 5. Hotel ini ramai dipesan, terutama saat musim liburan dan awal tahun.
Hotel ini menjadi pilihan populer bagi wisatawan yang mencari hotel modern dengan suasana nyaman.
Atmosfer hotel yang hangat dan ramah membuat tamu bakal merasa betah. Ditambah lagi dengan lokasinya yang strategis serta fasilitas lengkap di dalamnya.
Tag: #hotel #jakarta #yang #ramai #dipesan #awal #tahun #2026