Buaya 'Akting' Mirip Orang Tenggelam Buat Cari Mangsa? Ilmuwan Ungkap Fakta Sebaliknya
Sebuah video mengenai buaya yang dinarasikan akting seperti manusia dan berpura-pura tenggelam viral di media sosial. Ilmuwan sekaligus peneliti berhasil mengungkap mengapa buaya melakukan hal tersebut.
Menurut ilmuwan, narasi yang beredar tak sesuai penelitian ilmiah. Mereka mengungkap bahwa buaya tidak akan berpura-pura meniru manusia tenggelam untuk mencari mangsa.
Sebagai informasi, beberapa video di TikTok dan Instagram membahas mengenai buaya yang berpura-pura tenggelam. Salah seorang pria mewanti-wanti agar 'makhluk' itu tak perlu ditolong karena mereka adalah buaya.
"Kalian kalau melihat seperti ini di danau atau sungai, kalian jangan tolong guys. Itu buaya yang sedang mencari mangsa. Dia menyerupai seperti orang tenggelam guys," kata seorang pria pada video viral yang diunggah akun @medantalkviral.
Postingan itu diketahui direkam pada salah satu sungai di Kalimantan. Dilihat dari kejauhan, kaki buaya di permukaan memang mirip tangan manusia yang 'meminta tolong'.
"Semua buaya memang suka menipu. Nggak buaya darat atau laut sama saja," canda netizen. "Buaya: aku nggak bisa hidup tanpa adik," celetuk netizen lain. Tak hanya di Indonesia, sebuah video mengenai buaya dinarasikan 'pura-pura tenggelam' juga terekam pada perairan di Australia.
Ilmuwan Buka Suara Soal Buaya yang Dianggap Akting
Mengutip LadBible dan News18, Brandon Sideleau berhasil mengungkap alasan masuk akal pada fenomena viral tersebut. Brandon Sideleau merupakan ilmuwan sekaligus peneliti konflik manusia dan buaya di Charles Darwin University.
Menurut Brandon Sideleau, ia memang pernah melihat perilaku abnormal buaya sebelumnya. Meski begitu, perilaku 'pura-pura' tenggelam tak ada pada daftar. Adapun alasannya, mereka mengayunkan lengan kecil mereka, kemungkinan besar itu tidak berbahaya.
Brandon menjelaskan, misinformasi yang beredar di video tersebut dapat memengaruhi cara mengelola populasi buaya. "Saya pikir buaya itu mungkin memiliki beberapa mangsa di mulut karena saya pernah melihatnya di beberapa sungai di sini, tempat buaya air asin akan berputar-putar di bawah air, Anda akan melihat tangan mereka terangkat ke udara saat mereka memiliki makanan di rahangnya. Itu dugaan saya. Bahkan bisa jadi neurologis, tetapi dugaan saya adalah berhubungan dengan mangsa," kata Brandon Sideleau.
Ahli zoologi dan peneliti buaya, Profesor Graham Webb, mengungkap bahwa selain berhubungan dengan mangsa, ini berkaitan dengan cara berenang buaya. Ia menyoroti narasi yang beredar termasuk 'jurnalisme kreatif belaka tanpa dasar fakta'.
Menurut Graham Webb, buaya saat itu kemungkinan tak dapat berenang secara normal. "Ekor buaya tersebut mungkin tersangkut dan ia tidak dapat berenang dengan normal," kata Profesor Graham Webb.
Tag: #buaya #akting #mirip #orang #tenggelam #buat #cari #mangsa #ilmuwan #ungkap #fakta #sebaliknya