Incar Market Kota Besar, Jaecoo J7 SHS Mulai Dipasarkan di Indonesia
- Jaecoo, jenama asal Tiongkok resmi memperkenalkan J7 PHEV untuk pasar Indonesia. J7 PHEV didukung Super Hybrid System (SHS) siap memanjakan pencinta otomotif Indonesia. Mobil PHEV ini mengincar market-market kota besar di Tanah Air.
“Saya juga ingin menjelaskan sedikit mengenai strategi network untuk Jaecoo di Indonesia. Kita hanya fokus di market-market yang terbesar, yaitu di area Jabodetabek, kemudian kota-kota di Jawa, kota-kota di Sumatera seperti Medan, lalu Palembang, Balikpapan, dan Makassar,” kata Head of Dealer Development Jaecoo Indonesia Setiadi Hariadi saat konferensi pers di Kawasan SCBD, Jakarta, Senin (20/1).
Dia menjelaskan, mobil itu belum akan mengincar market dari kota sekunder yang lebih kecil. Jadi, bagi konsumen yang ingin membeli produk bisa mengunjungi diler yang berada di kota besar.
Selain itu, Jaecoo Indonesia akan sangat membatasi jumlah diler. Hanya saja nantinya satu diler diharuskan mempunyai minimal dua outlet.
Saat ini, Jaecoo telah memiliki 12 dealer dengan 20 outlet yang tersebar di Indonesia. Oleh karena itu, kata Setiadi, Jaecoo membutuhkan 10 outlet untuk mencapai target 30 outlet di Januari 2025.
“Kita harapkan 10 ini bisa mencapai dalam waktu bulan Januari ini. Sehingga untuk satu tahun ke depan ini dengan 30 outlet, kita optimis kita bisa memberikan kontribusi yang baik kepada market otomotif di Indonesia,” ungkap dia.
“Nah ini adalah tentu komitmen kami untuk bisa memberikan kompetisi market yang sehat kepada seluruh dealer yang ada dan bergabung bersama Jaecoo,” imbuhnya.
Sementara itu, Jaecoo memutuskan untuk masuk ke pasar Indonesia sebagai langkah untuk berekspansi ke pasar global. Terlebih, Jaecoo mencatatkan penjualan yang baik pada 2024.
Bersama dengan Omoda, Jaecoo berhasil mencatatkan penjualan global sebanyak 248.605 unit, meningkat 54 persen dibanding tahun sebelumnya.
Pencapaian ini tersebar di 33 negara dan wilayah, dengan total pengguna global melebihi 410.136 orang. Angka-angka ini menegaskan kehadiran global Jaecoo yang terus berkembang dan daya tariknya di pasar hybrid premium.
Tag: #incar #market #kota #besar #jaecoo #mulai #dipasarkan #indonesia