Hyundai Gowa Sumbang 27 Persen Penjualan Hyundai di Indonesia
Hyundai Creta N Line. (JawaPos.com/Nanda Prayoga).
11:08
20 Januari 2025

Hyundai Gowa Sumbang 27 Persen Penjualan Hyundai di Indonesia

  - Salah satu dealer jaringan terbesar di Indonesia, Hyundai Gowa, memiliki catatan baik selama Kuartal IV 2024. Total dealer ini menyumbang 1400 atau 27 persen penjualan dari total 5197 penjualan Hyundai di Tanah Air.   Hasil ini membuktikan dukungannya terhadap upaya penjualan kendaraan Hyundai di seluruh Indonesia.   “Terakhir kami punya 20 outlet, ada di Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Utara. Paling banyak ada di Jakarta,” kata Chief Operation Officer Hyundai Gowa, Ferry di Kawasan Cikarang, belum lama ini.   Sebagai bagian dari komitmen Hyundai dalam menghadirkan produk unggulan yang inovatif, Hyundai Gowa memainkan peran penting dalam memperkenalkan dan mendistribusikan model terbaru, yakni The New Creta yang baru saja diluncurkan.   

  Dengan fasilitas yang lengkap dan pelayanan yang profesional, Hyundai Gowa siap memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan dalam memilih kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan, sekaligus memastikan bahwa The New Creta dapat diakses dengan mudah oleh pelanggan di seluruh Indonesia.    Dukungan ini mencerminkan komitmen Hyundai dalam memperkuat posisinya di pasar otomotif Indonesia, melalui jaringan dealer yang luas dan pelayanan yang terus berinovasi.   Sementara itu, mobil-mobil Hyundai yang diproduksi dalam negeri ini tentunya sudah dilengkapi dengan alat dan mesin produksi yang berkualitas tinggi sehingga sudah pasti terjamin akan keamanannya saat berkendara.    Bahkan, produksi model yang baru saja diluncurkan, New Creta N Line Turbo dan New Creta dilakukan sepenuhnya oleh tenaga ahli di fasilitas manufaktur dengan memanfaatkan teknologi tinggi. Prosesnya meliputi pencetakan pelat baja, pengelasan body kendaraan, hingga perakitan mesin yang dilakukan secara sistematis.    “Mobil-mobil Hyundai diproduksi di pabrik dengan teknologi terkini serta kontrol kualitas yang ketat, tentunya untuk keamanan dan kenyamanan pelanggan. Hyundai Gowa memahami prioritas dan kebutuhan pelanggan, karenanya kami juga menyediakan driving experience bagi pelanggan,” ungkap dia.   “Tujuannya agar pelanggan dapat merasakan langsung kenyamanan dan kualitas mobil Hyundai dengan melakukan test drive di cabang kami yang tersebar di berbagai kota di Indonesia,” tutup Ferry.
 

Editor: Sabik Aji Taufan

Tag:  #hyundai #gowa #sumbang #persen #penjualan #hyundai #indonesia

KOMENTAR