Infinix Zero 40 5G Bermodal Chipset Kencang: Siap Sikat Redmi Note 14 Pro 5G?
Infinix Zero 30 series, generasi sebelum Infinix Zero 40 series. [Suara.com/Dicky Prastya]
15:32
13 Juli 2024

Infinix Zero 40 5G Bermodal Chipset Kencang: Siap Sikat Redmi Note 14 Pro 5G?

Infinix Zero 40 5G diyakini bakal debut di pasar global dalam waktu dekat. Menjelang peluncuran, perkiraan skor performa HP Infinix Zero 40 5G bocor ke publik.

Sebagai pengingat, Redmi Note 13 Pro 5G (generasi sebelum Redmi Note 14 Pro) masuk ke Indonesia pada kuartal pertama 2024. Perangkat saat itu dibanderol sebesar Rp 4,3 juta.

Sesuai namanya, Infinix Zero 40 5G merupakan generasi penerus Infinix Zero 30 5G. Saat masuk ke Indonesia tahun lalu, HP Infinix Zero 30 5G juga dibanderol sebesar Rp 4,3 juta.

Berdasarkan bocoran yang beredar, harga Infinix Zero 40 5G kemungkinan berkisar Rp 4 juta hingga Rp 5 juta. Menurut laporan Gizmochina, Infinix Zero 40 5G sudah muncul di database sertifikasi di Federal Communications Commission (FCC) dan Eurasian Economic Commission (EEC).

Baca Juga: Xiaomi 15 Pro Diprediksi Bawa Optical Zoom 5X, Andalkan Sensor Premium

Benchmark Geekbench mengindikasikan bahwa Zero 40 5G mengandalkan Dimensity 8200. Perangkat mencetak skor performa single-core sebesar 1.096 poin dan multi-core mencapai 3.274 poin.

Infinix Zero 40 5G lolos sertifikasi FCC dan muncul di Geekbench. (Gizmochina)Infinix Zero 40 5G lolos sertifikasi FCC dan muncul di Geekbench. (Gizmochina)

Baik Infinix Zero 40 5G maupun Redmi Note 14 Pro 5G diyakini bakal bertarung di segmen midrange murah. Terkait performa, Dimensity 8200 mampu mencetak skor AnTuTu mencapai 850 ribu hingga 900 ribu poin.

Sebagai pembanding, Snapdragon 7s Gen 2 milik Redmi Note 13 Pro 5G memiliki skor AnTutu sebesar 560 ribu hingga 600 ribu poin.

Redmi Note 14 Pro 5G sendiri dispekulasikan membawa chipset anyar Snapdragon 7s Gen 3 (Qualcomm SM7635). Tentu Snapdragon 7s Gen 3 diharapkan mempunyai performa lebih kencang dibanding Snapdragon 7s Gen 2.

Mengingat perangkat telah terdaftar di database IMEI, Infinix Zero 40 4G dan Redmi Note 14 Pro diharapkan dapat debut pada semester kedua 2024. Apabila bocoran benar, persaingan HP midrange murah bakal menarik karena perangkat sama-sama mengemas chipset kencang.

Baca Juga: Unisoc T760 5G Resmi Rilis, Jadi Chipset HP Murah Anyar

Editor: Cesar Uji Tawakal

Tag:  #infinix #zero #bermodal #chipset #kencang #siap #sikat #redmi #note

KOMENTAR