12 HP Xiaomi dan Redmi Ini Dapat Update HyperOS Mulai April 2024
Redmi Note 11 Pro dijadwalkan mendapat HyperOS pada Q2 2024. (Xiaomi)
13:56
17 April 2024

12 HP Xiaomi dan Redmi Ini Dapat Update HyperOS Mulai April 2024

Xiaomi mulai menggulirkan update HyperOS ke sejumlah smartphone di berbagai kelas dari entry-level hingga flagship. Berikut terdapat 12 HP Xiaomi dan Redmi yang menerima update HyperOS pada kuartal kedua 2024.

Ini berarti deretan perangkat tersebut memperoleh update teranyar mulai April hingga Juni 2024. Daftar di bawah merupakan smartphone yang bakal menerima pembaruan HyperOS pertama kali untuk wilayah China.

Meski begitu, update juga akan hadir ke wilayah global beberapa saat setelahnya. Tiga perangkat Xiaomi yang menerima HyperOS pada pertengahan April 2024 yaitu Mi 11, Mi 11 Pro, dan Mi 11 Ultra.

Update ini digulirkan usai perusahaan merilis pembaruan beta Xiaomi HyperOS untuk ponsel Mi 10 series. Sebagai catatan, update HyperOS terbaru untuk Mi 11 series ditujukan untuk “pengujian internal versi resmi”. Dengan kata lain, update masih beta dengan nomor versi 1.0.2.0.UKACNXM.

Mengingat ini bukan update HyperOS versi stabil, tidak semua pengguna Mi 11 mendapatkannya. Hanya para pendaftar beta tester saja yang memperoleh update tersebut. Untuk memeriksa apakah update versi update sudah tersedia, kalian perlu pergi menu Setting > About > Software Update > klik Check for Update.

Xiaomi resmi meluncurkan Redmi 12 ke Indonesia pada Selasa (1/8/2023). [Suara.com/Dicky Prastya]Redmi 12. [Suara.com/Dicky Prastya]

Perusahaan sebelum ini sudah menggulirkan HyperOS untuk smartphone midrange dan flagship pada Maret 2024. Deretan HP Xiaomi yang telah memperoleh update HyperOS yaitu Xiaomi 12 Pro, Redmi Note 12 5G, Redmi Note 12 Pro 5G, Redmi Note 12 Pro Plus 5G, Redmi Note 13 5G, Redmi Note 13 Pro 5G, dan Redmi Note 13 Pro Plus 5G.

Setelah itu, update HyperOS dijadwalkan meluncur ke Xiaomi Pad 5 dan Mi 11 series. Berikut 12 HP Xiaomi dan Redmi yang mendapat pembaruan HyperOS pada kuartal kedua 2024 (April hingga Juni):

  • Xiaomi 11 Ultra
  • Xiaomi 11T Pro
  • Mi 11X
  • Xiaomi 11i HyperCharge
  • Xiaomi 11 Lite
  • Xiaomi 11i
  • Mi 10
  • Redmi K50i
  • Redmi 13C series
  • Redmi 12
  • Redmi 11 Prime 5G
  • Redmi Note 11 series

Sebagai informasi, HyperOS debut pertama kali pada 26 Oktober 2023 sebagai penerus MIUI 14. Berbeda dengan MIUI, HyperOS dirancang untuk integrasi tanpa batas. Tak hanya ponsel dan tablet, HyperOS juga hadir pada semua produk Xiaomi yaitu peralatan smart home, mobil, dan perangkat IoT.

Dikutip dari Notebookcheck, update HyperOS untuk HP Xiaomi Mi 11 turut menyertakan fitur HyperConnect. Ini adalah kerangka kerja interkonektivitas, yang memungkinkan perangkat "berkolaborasi secara real-time". Pembaruan ini juga menggandakan keamanan, menghadirkan perombakan UI, dan memperkenalkan banyak fitur baru.

Menurut informasi dari laman resmi Xiaomi, HyperOS mendukung lebih dari 200 platform prosesor dan lebih dari 20 sistem file standar, mencakup ratusan jenis perangkat dan ribuan SKU.

Hal ini memungkinkan konfigurasi, pengoperasian, dan penerapan yang fleksibel sesuai dengan kebutuhan perangkat keras. Kisaran ukuran RAM perangkat yang kompatibel mulai dari 64KB hingga 24 GB. HyperOS diklaim sangat ringan karena hanya berukuran 8,75 GB di HP Xiaomi.

Editor: Rezza Dwi Rachmanta

Tag:  #xiaomi #redmi #dapat #update #hyperos #mulai #april #2024

KOMENTAR