Pemudik Harus Tahu! Ini Cara Menggunakan Flightradar24 untuk Mengecek Perjalanan Pesawat
Cara Menggunakan Flightradar24 untuk Mengecek Perjalanan Pesawat./Sumber gambar: flightradar24/ flightradar24.com
18:16
2 April 2024

Pemudik Harus Tahu! Ini Cara Menggunakan Flightradar24 untuk Mengecek Perjalanan Pesawat

- Flightradar24 adalah layanan pelacak penerbangan global yang memungkinkan untuk melakukan pelacakan pergerakan pesawat secara real-time.    Layanan ini tersedia gratis dengan beberapa fitur terbatas, dan dapat ditingkatkan ke paket berbayar untuk mendapatkan akses ke fitur yang lebih lengkap.   Layanan Flightradar24 sangat bermanfaat bagi siapapun yang sedang menunggu seseorang yang melakukan perjalan menggunakan maskapai pesawat terbang.   Selain itu, Flightradar24 juga bisa membantu kedatangan pemudik yang melakukan perjalanan mudik menggunakan maskapai penerbangan.   Alhasil, mudik tahun ini bisa lebih lega karena tidak khawatir lagi dengan kedatangan penerbangan.   Bila ingin melakukan penjemputan penumpang, sanak saudara, teman, kini tak perlu khawatir lagi mengenai estimasi kedatangan pesawat.   Flightradar24 akan membantu dalam menentukan kapan penjemput harus berangkat melakukan perjalanan penjemputan ke bandara.   Dilansir langsung dari flightradar24.com pada Selasa, (2/4) berikut cara menggunakan Flightradar24 untuk mengecek perjalanan pesawat.  

  1. Buka situs web Flightradar24 atau aplikasi mobile   Dapat langsung mengunjungi situs web Flightradar24 di https://www.flightradar24.com/ atau mengunduh aplikasi mobile Flightradar24 dari Google Play Store atau App Store.   Aplikasi bisa langsung diakses secara gratis tanpa harus mendaftar dan masuk ke akun yang sudah terdaftar. Penggunaan Flightradar24 terbatas waktu, bisa diakali dengan mengulang sesi secara berkala.   2. Temukan pesawat yang ingin dilacak   Cari pesawat berdasarkan nomor penerbangan, nama maskapai penerbangan, bandara keberangkatan, kedatangan, atau jenis pesawat.   Pencarian bisa dilakukan dengan menginput salah satu informasi data penerbangan melalui tab pencarian di bagian kanan atas.   Masukan salah satu identitas penerbangan (nomor penerbangan, nama maskapai penerbangan, bandara keberangkatan, kedatangan, atau jenis pesawat), kemudian enter.   3. Klik pada pesawat untuk melihat informasi detail   Lihat informasi detail tentang pesawat, seperti ketinggian, kecepatan, rute penerbangan, dan perkiraan waktu kedatangan.   Flightradar24 memberikan gambaran real-time perjalanan penerbangan melalui tampilan map.  

  4. Gunakan fitur-fitur Flightradar24 lainnya   Flightradar24 menawarkan berbagai fitur lain yang dapat  digunakan, seperti berikut ini.   - Filter, untuk menyeleksi tampilan berdasarkan jenis pesawat, maskapai penerbangan, ketinggian, dan kecepatan.   - Playback, adalah fitur yang dapat melihat kembali penerbangan yang telah terjadi.   - 3D view, untuk melihat tampilan 3D dari pesawat dan rute penerbangannya.   - Alerts, untuk mengatur alert untuk mendapatkan notifikasi ketika pesawat tertentu lepas landas, mendarat, atau memasuki wilayah tertentu.   Untuk pengalaman terbaik, gunakan browser web atau perangkat mobile yang memiliki koneksi internet yang stabil.   Gunakan akun Flightradar24 untuk menyimpan pengaturan dan data penerbangan.   Flightradar24 menawarkan berbagai panduan dan tutorial yang dapat membantu Anda menggunakan layanan ini dengan maksimal.   Flightradar24 menggunakan data dari Automatic Dependent Surveillance – Broadcast (ADS-B) untuk melacak pergerakan pesawat.   ADS-B adalah teknologi yang memungkinkan pesawat untuk secara otomatis menyiarkan informasi posisinya, ketinggian, dan kecepatannya ke stasiun penerima di darat.   Flightradar24 memiliki jaringan stasiun penerima di seluruh dunia yang memungkinkan mereka untuk melacak pergerakan pesawat secara real-time. Semoga informasi ini bermanfaat.***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #pemudik #harus #tahu #cara #menggunakan #flightradar24 #untuk #mengecek #perjalanan #pesawat

KOMENTAR