Samsung Umumkan Fitur Privasi Layar Galaxy S26, Orang Sebelah Auto Tak Bisa Ngintip
- Setelah didahului beragam rumor, Samsung akhirnya mengonfirmasi soal fitur privasi baru yang akan hadir di ponsel Galaxy generasi berikutnya, yang diyakini sebagai Galaxy S26 series.
Lewat tiga video pendek yang diunggah di media sosial resmi serta di Samsung Newsroom, perusahaan asal Korea Selatan itu memperkenalkan lapisan privasi baru yang dirancang untuk mencegah “shoulder surfing”, kebiasaan orang lain mengintip layar ponsel di ruang publik.
Pantauan KompasTekno, dalam video tersebut, Samsung memperlihatkan ilustrasi penggunaan ponsel di tempat umum, seperti lift dan kereta.
Saat ada orang lain yang mencoba melihat layar dari posisi samping, konten di layar Galaxy S26 otomatis menghitam sehingga tidak bisa terbaca. Namun dari sudut pandang pengguna utama, layar tetap terlihat normal.
Baca juga: Bocoran Tampang Samsung Galaxy S26 Ultra, Desain Modul Kamera Berubah
Samsung memang tidak menyebutkan nama resmi fitur tersebut. Namun, bocoran yang beredar sebelumnya menyebut teknologi ini sebagai Privacy Display, fitur privasi bawaan yang bekerja langsung dari layar ponsel tanpa perlu tambahan screen protector anti-spy.
Secara konsep, cara kerjanya mirip pelindung layar anti-intip yang selama ini dijual terpisah Bedanya, teknologi ini terintegrasi langsung di perangkat, sehingga pengguna tidak perlu lagi memasang lapisan tambahan yang biasanya membuat layar lebih gelap atau mengganggu sensor sidik jari.
View this post on Instagram
View this post on Instagram
Tingkat "anti-spy" bakal bisa diatur
Tombol khusus bernama ?Privacy Display? yang muncul di Quick Panel One UI 8.5 sisi bawah.
Samsung merinci, lapisan privasi baru ini dirancang fleksibel dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Tidak semua orang membutuhkan tingkat perlindungan yang sama.
Pengguna bisa mengatur aplikasi tertentu yang ingin dilindungi, misalnya aplikasi perbankan, pesan pribadi, atau saat memasukkan kata sandi.
Selain itu, fitur ini juga bisa diterapkan pada elemen tertentu seperti notifikasi pop-up, sehingga informasi sensitif tidak mudah terlihat oleh orang di sekitar.
Samsung menekankan bahwa perlindungan ini bukan pendekatan menyeluruh yang kaku, tapi sifatnya personal dan bisa diatur, disesuaikan, atau dimatikan sepenuhnya sesuai kebutuhan.
Rumor sebelumnya menunjukkan bahwa fitur Privacy Display ini bakal bisa diatur (diaktifkan/dimatikan) secara instan lewat menu di Quick Panel. Jadi konsepnya mirip seperti menyalakan atau mematikan WiFi, data seluler, mode hemat daya.
Baca juga: Samsung Berjuang Tahan Harga Galaxy S26 Ultra di Ambang Batas Psikologis
Pakai layar Flex Magic Pixel?
Ilustrasi layar dengan teknlogi Flex Magic Pixel. Saat dilihat lurus dari depan, tampilan layar tetap cerah, tajam, dan warnanya akurat. Namun ketika dilihat dari samping, konten layar akan cepat menggelap hingga nyaris hitam.Samsung tidak secara rinci menjelaskan teknologi apa yang dipakai untuk menghadirkan fitur privasi ke level piksel di layar HP Galaxy S26 ini. Yang jelas, Samsung hanya menyebut bahwa pengembangan fitur ini memakan waktu lebih dari lima tahun.
Namun menurut bocoran yang beredar di internet, fitur Privacy Display hadir dengan bantuan panel OLED terbaru Samsung, yakni M14 OLED. Panel tersebut dibekali teknologi Flex Magic Pixel.
Teknologi Flex Magic Pixel bisa mengatur arah cahaya di level piksel, sehingga sudut pandang layar bisa dipersempit secara fisik.
Jadi saat dilihat lurus dari depan, tampilan layar tetap cerah, tajam, dan warnanya akurat. Namun ketika dilihat dari samping, konten layar akan cepat menggelap hingga nyaris hitam.
Baca juga: Samsung Pamer Robot Vacuum Super Kuat di CES 2026, Bisa Isap Beban 10 Kg
Samsung lewat divisi layarnya (Samsung Display) sudah memamerkan Flex Magic Pixel OLED di ajang MWC 2024. Demo layar anti-spy dengan teknologi Flex Magic Pixel bisa dilihat lewat video di bawah ini.
Dari video di atas, kita bisa melihat cara kerja Felx Magic Pixel OLED ini sama persis dengan video teaser terbaru dari Samsung.
Privacy Display diperkirakan menjadi fitur eksklusif Galaxy S26 Ultra. Namun, rumor lain menyebut bahwa fitur ini bakal hadir juga di model lain, seperti Galaxy S26 dan S26 Plus.
Semuanya baru akan dipastikan pada peluncuran resmi Galaxy S26 series mendatang. Bila mengacu bocoran yang beredar, Samsung S26 series akan debut di acara Galaxy Unpacked yang digelar di San Franscisco, Amerika Serikat.
Menurut bocoran dari sumber dalam, perhelatan tahunan Samsung itu akan dilangsungkan pada 25 Februari 2026 mendatang.
Kita nantikan saja.
Tag: #samsung #umumkan #fitur #privasi #layar #galaxy #orang #sebelah #auto #bisa #ngintip