Penyimpanan iCloud Penuh? Ini 5 Alternatif untuk Backup Data iPhone, Gratis
Ringkasan:
- Penyimpanan iCloud gratis hanya menyediakan ruang 5 GB sehingga sering cepat penuh, membuat pengguna iPhone perlu mencari alternatif gratis untuk mencadangkan data seperti foto, video, dan dokumen.
- Tersedia beberapa alternatif iCloud gratis, antara lain Google Drive (15 GB), Box dan IDrive (masing-masing 10 GB), OneDrive (5 GB), serta Dropbox (2 GB), yang bisa digunakan untuk menyimpan data iPhone secara online.
- Penyimpanan iCloud yang cepat penuh kerap menjadi keluhan pengguna iPhone. Namun, pengguna tak perlu khawatir jika penyimpanan iCloud penuh. Ada beberapa alternatif yang tersedia secara gratis buat backup data iPhone.
Untuk diketahui, iCloud merupakan layanan penyimpanan berbasis cloud milik Apple yang terintegrasi langsung dengan iPhone, iPad, dan Mac. Di iCloud, pengguna dapat menyimpan berbagai data iPhone secara online, mulai dari foto, video, hingga dokumen.
Namun, iCloud versi gratis hanya menyediakan ruang penyimpanan sebesar 5 GB. Dengan kapasitas yang tak begitu besar, wajar saja jika penyimpanan iCloud sering cepat penuh.
Jika penuh, pengguna bisa pakai alternatif iCloud untuk backup data iPhone di bawah ini.
Daftar aplikasi alternatif iCloud untuk backup data iPhone
1. Google Drive
Ilustrasi Google Drive.
Google Drive menjadi salah satu alternatif iCloud yang paling populer. Layanan cloud besutan Google ini menyediakan ruang penyimpanan gratis sebesar 15 GB, jauh lebih besar dibanding iCloud versi gratis.
2. Dropbox
Dropbox juga dapat digunakan sebagai alternatif iCloud untuk mencadangkan data iPhone. Aplikasi ini mendukung penyimpanan berbagai jenis file dan sinkronisasi lintas perangkat. Dropbox menyediakan penyimpanan gratis sebesar 2 GB.
3. OneDrive
OneDrive
OneDrive merupakan layanan cloud milik Microsoft yang menyediakan ruang penyimpanan gratis sebesar 5 GB. Kapasitasnya setara dengan iCloud versi gratis. Pengguna bisa memakainya untuk menyimpan foto, video, maupun dokumen dari iPhone.
4. Box
Box menawarkan kuota penyimpanan gratis yang cukup besar, yakni 10 GB. Layanan ini cocok bagi pengguna yang membutuhkan ruang lebih luas tanpa harus berlangganan.
Beragam jenis data dapat diunggah ke Box, mulai dari dokumen hingga file media.
5. IDrive
IDrive juga menyediakan penyimpanan gratis sebesar 10 GB. Aplikasi ini dapat dimanfaatkan sebagai alternatif iCloud untuk mencadangkan berbagai data di iPhone secara online, seperti foto, video, dan dokumen.
Sebagai catatan, sebagian besar aplikasi alternatif iCloud di atas mengharuskan pengguna melakukan pencadangan data secara manual. Pengguna perlu memilih sendiri file atau data yang ingin diunggah.
Sistem itu berbeda dengan iCloud yang terintegrasi langsung dengan sistem iOS sehingga dapat melakukan backup data secara otomatis di latar belakang. Setiap penyimpanan dari aplikasi di atas bisa diakses gratis.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Tag: #penyimpanan #icloud #penuh #alternatif #untuk #backup #data #iphone #gratis