Realme GT 8 Pro Edisi Aston Martin Resmi, HP Flagship dengan Desain F1
- Smartphone Realme GT 8 Pro resmi diluncurkan di China pada 21 Oktober 2025 lalu. Kini, ponsel flagship tersebut hadir dalam varian khusus bernama Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition.
Sesuai namanya, HP ini merupakan hasil kolaborasi antara Realme dengan tim balap Aston Martin Aramco Formula 1 (F1).
Hampir seluruh bodi ponsel Realme GT 8 Pro Aston Martin dirancang ala mobil balap F1, lengkap dengan warna turquoise (hijau kebiruan) khas Aston Martin.
Pada bagian belakang bodi, terdapat hiasan emblem silver wing khas tim Aramco F1, serta aksen kuning neon yang membentang di sisi kanan dan kiri bodi.
Warna tersebut juga terlihat pada beberapa bagian, termasuk di tombol daya (power button) perangkat.
Isi kotak kemasan ponsel Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition. Semuanya dirancang khusus dengan warna hijau khas tim F1 Aston Martin.
Sebagai varian khusus, desain eksklusif Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition tidak hanya di unit ponselnya saja, tetapi juga di kotak penjualan (box).
Kotak tersebut, yang juga membawa desain khas berwarna hijau khas warna Aston Martin berisi sejumlah aksesori bertema F1.
Beberapa di antaranya yaitu dua hiasan kamera (camera deco) ber-finishing carbon-fiber, dua casing khusus, SIM ejector tool dengan desain khusus, serta charger (pengisi daya).
Untuk melengkapi nuansa kolaborasi, Realme turut menyertakan desain tampilan antarmuka (User Interface/UI) bertema Aston Martin Aramco F1.
Beberapa bagian, seperti ikon, wallpaper, hingga tampilan lockscreen (layar kunci) ponsel, dibuat khusus agar senada dengan karakter balap khas Aston Martin.
Spesifikasi Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition
Meski edisinya spesial, Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition memiliki spesifikasi yang serupa dengan Realme GT 8 Pro.
Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5 yang dipadu dengan RAM LPDDR5X 15 GB dan storage mencapai 1 TB.
Pada aspek layar, ponsel ini datang dengan layar AMOLED 6,79 inci, resolusi QHD Plus (3.136 x 1.440 piksel), refresh rate 144 Hz, dan tingkat kecerahan puncak mencapai 2.000 nits.
Desain tampilan antarmuka (User Interface/UI) ponsel Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition yang juga dirancang khusus dengan tema F1.
Varian edisi khusus Aston Martin juga hadir dengan pengaturan tiga kamera belakang hasil kolaborasi dengan Ricoh, produsen kamera legendaris asal Jepang. Ketiga kamera tersebut adalah 200 MP telefoto, 50 MP wide, dan 50 Mp ultrawide.
Kamera Realme GT 8 Pro edisi khusus ini juga memiliki mode dan tone khas kamera Ricoh GR. Lima tone warna ikonik Ricoh GR tersebut terdiri dari Standard, Positive Film, Negative Film, Black and White (BW) Monotone, dan High-Contrast BW.
Soal daya, Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition disokong oleh baterai berkapasitas 7.000 mAh yang sudah mendukung pengisian daya cepat 120 watt.
Sistem operasi (OS) ponsel ini berjalan di atas Android 16 dan dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) Realme UI 7.
Fitur pedukung lainnya meliputi setifikasi IP66/68/69 sehingga dapat tahan debu dan cipratan air, nano SIM, 4G, WiFi 7, Bluetooth 6.0, port USB-C, NFC, dan masih banyak lagi.
Harga Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition
Di pasar China, Realme GT 8 Pro Aston Martin Limited Edition tersedia dalam satu-satunya varian RAM/storage, yaitu 16 GB/1 TB.
Banderol harganya yaitu 5.499 yuan atau sekitar Rp 12,9 jutaan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSMArena.
Tag: #realme #edisi #aston #martin #resmi #flagship #dengan #desain