Media Vietnam Ramal Timnas Indonesia Bakal Libas ke Arab Saudi dan Australia karena Ini di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Thom Haye saat membela Timnas Indonesia di laga melawan Irak (pssi.org)
10:42
18 Agustus 2024

Media Vietnam Ramal Timnas Indonesia Bakal Libas ke Arab Saudi dan Australia karena Ini di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kurang dari tiga pekan lagi, Timnas Indonesia akan memulai putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Tim Garuda akan menghadapi lima tim kuat di Grup C: Australia, China, Bahrain, Jepang, dan Arab Saudi.

Pada matchday pertama, Indonesia akan bertandang ke Arab Saudi di King Abdullah Sport City pada 5 September 2024.

Lima hari kemudian, Timnas Indonesia akan menjamu Australia di Stadion Gelora Bung Karno.

Skuad Merah-Putih dijadwalkan berkumpul pada 29 Agustus, sementara pelatih Shin Tae-yong sudah tiba di Jakarta pada 11 Agustus setelah menjalani perawatan di Korea Selatan.

3 Hal Timnas Indonesia Bisa Bersinar di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Stefano Lilipaly saat membela Timnas Indonesia (dok. pssi.org)Stefano Lilipaly saat membela Timnas Indonesia (dok. pssi.org)

Menurut TheThao247.vn, ada tiga faktor yang bisa membawa Timnas Indonesia sukses di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Di antaranya dukungan federasi, skuad yang solid, dan dukungan masyarakat.

Faktor-faktor ini diharapkan membantu Indonesia meraih tiket ke Piala Dunia 2026, sebuah pencapaian besar bagi tim Asia Tenggara.

PSSI telah memberikan dukungan nyata, termasuk program naturalisasi pemain keturunan, seperti Maarten Paes.

Namun, Paes belum bisa bermain untuk Indonesia karena kendala terkait timnas Belanda.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

Editor: Pebriansyah Ariefana

Tag:  #media #vietnam #ramal #timnas #indonesia #bakal #libas #arab #saudi #australia #karena #kualifikasi #piala #dunia #2026

KOMENTAR