Sikat Sebelum Kehabisan! 50 Persen Tiket Persib vs PSBS Biak Sudah Terjual
Tim Persib yang disiapkan untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2024-2025. (Rahman)
11:00
9 Agustus 2024

Sikat Sebelum Kehabisan! 50 Persen Tiket Persib vs PSBS Biak Sudah Terjual

Sebanyak 20 ribu tiket disiapkan Panpel Persib Bandung untuk pertandingan perdana BRI Liga 1 2024/2025, menghadapi PSBS Biak di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (9/8/2024).

Menurut Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhi Pratama, 50 persen tiket yang disiapkan sudah terjual sehari jelang kick-off.

"Untuk persiapan match day pertama antara Persib melawan PSBS Biak kita diizinkan untuk menjual tiket sekitar 20 ribu," ucap Adhi Pratama di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (8/8/2024).

"Update sampai hari ini tanggal 8 Agustus, sudah mendekati 10 ribu, biasanya mendekati hari H besok tiba-tiba ada lonjakan mendadak," ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Selain VAR, Ini Deretan Fakta BRI Liga 1 2024/2025 Bakal Lebih Baik Dibanding Musim Lalu

Lebih lanjut Adhi menuturkan, tiket pertandingan kandang Persib dijual secara online, sistem penjualan tersebut sama seperti musim sebelumnya termasuk ada proses penukaran dari e-tiket ke tiket gelang.

"Terkait mekanisme pembelian tiket tidak ada yang berubah dari sebelumnya, jadi seluruh bobotoh membeli via aplikasi Persib Apps, nanti tiket yang didapatkan ditukarkan oleh gelang penanda di dua titik ya di Den Jasa Ang dan Kodim Kabupaten," ujarnya.

Skuad Persib Bandung bakal arungi BRI Liga 1 musim 2024/2025.(Persib.co.id)Skuad Persib Bandung bakal arungi BRI Liga 1 musim 2024/2025.(Persib.co.id)

Terkait antisipasi tiket palsu yang sempat ditemukan pada musim lalu, Adhi menilai kasus tersebut sudah tidak ditemukan dan yang menjadi tantangan saat ini adalah maraknya calo tiket.

Meski demikian, jumlah calo tiket perlahan-lahan sudah semakin berkurang dan pihaknya akan terus berkoordinasi agar permasalahan tersebut bisa terselesaikan.

"Soal tiket palsu pemahaman saya tiap match sudah berkurang, yang masih ada calo sebenarnya," ungkap Adhi.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Kontestan BRI Liga 1 2024/2025: Maluku ke Kasta Tertinggi

"Kita terus berkoordinasi dengan pihak pengamanan untuk pengawasan di beberapa titik lokasi penukaran tiket. Kita terus pantau, Alhamdulillah menurut pantauan agak mulai berkurang jumlah-jumlahnya," jelasnya.

Kontributor : Rahman

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #sikat #sebelum #kehabisan #persen #tiket #persib #psbs #biak #sudah #terjual

KOMENTAR