Shin Tae-yong Segera Tinggalkan Timnas Indonesia dalam Waktu Cukup Lama
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan instruksi dari pinggir lapangan saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Indonesia melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (11/6/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
07:48
13 Juni 2024

Shin Tae-yong Segera Tinggalkan Timnas Indonesia dalam Waktu Cukup Lama

Timnas Indonesia memastikan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2027 setelah menyegel status runner-up Grup F.

Hasil itu sekaligus sejarah bagi Timnas Garuda mampu melaju ke fase berikutnya dan membuka peluang lolos ke Piala Dunia 2027.

Kelolosan itu juga menambah pundi-pundi prestasi pelatih Shin Tae-yong selama menangani skuad Merah Putih.  

Kini setelah meloloskan timnas ke babak ketiga, pelatih berusia 53 tahun itu bakal meninggalkan Indonesia. Hal tersebut dikatakan asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto.

Baca Juga: Sudah Gak Dibayar Terus Disoraki Suporter Timnas, Ashanty Sedih: Kenapa Kita yang Kena?

"Coach Shin kembali (ke Korea Selatan) tanggal 15 Juni dan baru kembali (ke Indonesia) 20 Juli," kata Nova Arianto di Stadion Manahan, Rabu (12/6/2024) malam.

Meski demikian, sosok yang kini menukangi Timnas Indonesia U-16 itu tetap berkomunikasi dengan Shin Tae-yong.

"Saya sudah ijin dengan coach Shin karena harus kembali ke Solo. Beliau berpesan agar memberikan yang terbaik, sukses dan apa yang dipersiapkan selama ini berjalan sesuai rencana," jelas eks bek Persib Bandung tersebut.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) memerhatikan pergerakan para pemainnya pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww. Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) memerhatikan pergerakan para pemainnya pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Timnas Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww.

Dua rekor mentereng sekaligus bersejarah diukir pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY) usai berhasil membawa timnya melaju jauh di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia.

Baca Juga: Kurang Kejam, Calvin Verdonk Sayangkan Timnas Indonesia Urung Pesta Gol Lawan Filipina

Dengan keberhasilan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia juga otomatis mengamankan tiket ke putaran final Piala Asia 2027.

Tanpa status tuan rumah, tanpa melalui babak kualifikasi, Timnas Indonesia bakal langsung tampil di turnamen yang bakal diselenggarakan di Arab Saudi tersebut.

Shin Tae-yong menjadi pelatih pertama yang berhasil meloloskan Timnas Indonesia ke dua edisi Piala Asia secara berturut- turut.

Sebelumnya STY memang juga meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023, bahkan juga membawa skuad Garuda menembus babak 16 besar turnamen yang digelar di Qatar pada awal tahun 2024 tersebut.

Editor: Ronald Seger Prabowo

Tag:  #shin #yong #segera #tinggalkan #timnas #indonesia #dalam #waktu #cukup #lama

KOMENTAR