Peta Persaingan BRI Liga 1, Zona Degradasi dan Zona Atas Sama-sama Seru!
Gelandang Bhayangkara FC, Radja Nainggolan (kiri) berebut bola dengan pemain Madura United dalam laga pekan ke-27 Liga 1 2023-2024 di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (1/3/2024). [Dok. Bhayangkara FC]
17:18
17 April 2024

Peta Persaingan BRI Liga 1, Zona Degradasi dan Zona Atas Sama-sama Seru!

Bhayangkara FC mengejutkan dengan kemenangan 7-0 atas Persik Kediri dalam pertandingan BRI Liga 1 2023/2024, Selasa (16/4/2024) malam WIB.

Hasil ini membuat persaingan lebih seru menuju Championship Series dan memperkuat upaya Bhayangkara FC untuk menghindari degradasi ke Liga 2.

Matias Mier mencetak hat-trick, sementara Marcelo Herrera, Dendy Sulistyawan, dan Titan Agung juga mencatatkan namanya di papan skor.

Kemenangan ini memberi nafas baru bagi Bhayangkara FC, namun mereka masih wajib memenangkan sisa tiga laga untuk mengamankan posisi mereka, dengan hanya Persita Tangerang yang bisa disalip dengan 23 poin yang mereka miliki.

Persaingan di Atas Klasemen Seru!

Kekalahan PSIS Semarang dari PSM Makassar menimbulkan kekhawatiran bagi Mahesa Jenar.

Meski masih di posisi empat besar hingga Selasa (16/4/2024), mereka berpotensi tergeser karena Persija, yang berada di posisi 12, juga masih memiliki peluang untuk masuk empat besar.

Persik yang kalah dari Bhayangkara FC menunda slot mereka di empat besar, memberikan kesempatan bagi Madura United dan Persis Solo untuk mengambil posisinya.

Sementara itu, Borneo FC, Persib Bandung, dan Bali United tampaknya nyaman untuk lolos ke fase championship series, dengan Borneo dan Persib yang posisinya aman di dua teratas.

Zona Degradasi Masih Mencekam

Bhayangkara FC, meskipun di posisi 17, masih memiliki peluang untuk menyalip Persita, namun mereka kalah dalam head to head.

Persita akan menghadapi Persik akhir pekan ini, dan hasil imbang saja sudah cukup untuk menendang Bhayangkara FC turun ke Liga 2.

Selain Persita, masih ada empat tim lain yang berpotensi turun kasta, yaitu Persebaya Surabaya, Persija Jakarta, PSS Sleman, dan RANS Nusantara FC.

Semuanya bisa tersalip oleh Arema FC di posisi 16, yang saat ini mengoleksi 31 poin. Dengan sisa tiga pertandingan, peluang terjerembab di zona degradasi sangat mungkin.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

Editor: Pebriansyah Ariefana

Tag:  #peta #persaingan #liga #zona #degradasi #zona #atas #sama #sama #seru

KOMENTAR