Update Hasil Final BAC 2024: Baek/Lee Menang, Wakil Korea Tunda Pesta Juara Tuan Rumah
Update Hasil Final BAC 2024: Baek/Lee Menang, Delegasi Korea Tunda Pesta Juara Tuan Rumah - Baek Ha-na/Lee So-hee di podium tertinggi All England 2024 setelah mengalahkan Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang), Minggu (17/3/2024). 
17:20
14 April 2024

Update Hasil Final BAC 2024: Baek/Lee Menang, Wakil Korea Tunda Pesta Juara Tuan Rumah

- Hasil Final Badminton Asia Championships (BAC) 2024 di ganda putri menempatkan Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea) sebagai juara, Minggu (14/4/2024).

Mengalahkan wakil China, Hang Shu Xian/Zheng Yu, Baek/Lee menunda pesta juara tuan rumah yang mana sejauh ini sudah menggondol 2 gelar di BAC 2024.

Gelar juara yang didapat Baek/Lee di BAC 2024 jadi pembuktian bisa upgrade medali setelah di BAC edisi tahun lalu keduanya medapat medali perak.

Yap, kala itu Baek/Lee kalah dari utusan Jepang, Yuki Fukuhsima/Sayaka Hirota di partai final. Kini menang atas wakil tuan rumah, Baek/Lee menang dengan skor 21-23, 12-21.

Kemenangan manis Baek/Lee ini menunda status juara umum untuk kontingen China selaku tuan rumah.

Bahkan Baek/Lee membuka asa untuk menggagalkan upaya China untuk pesta juara di kandang sendiri.

Hal ini dikarenakan delegasi Korea masih memiliki satu wakil lagi di final BAC 2024 yaitu Seo Seung-jae/Chae Yu-jung di ganda campuran.

Untuk memutus asa China jadi juara umum, delegasi Korea perlu bantuan jagoan Indonesia, Jonatan Christie.

Pasalnya Jojo - sapaan Jonatan, akan berhadapan dengan utusan tuan rumah, Li Shi Feng.

Andai Li Shi Feng berhasil mengalahkan Jojo dan jadi juara, maka China sah jadi juara umum dengan torehan tiga gelar.

Namun jika Jojo berhasil menang, ada peluang Korea juga akan menyegel dua medali emas BAC 2024.

Maka dari itu, Badminton Lovers dapat memantau hasil final BAC 2024 lewat link berikut.

Jika menilik jalan Baek/Lee jadi juara BAC 2024, keduanya tampil mengesankan sejak gim pertama.

Aksi menawannya mampu mengendalikan jalannya laga dan memutus momentum lawan.

Kendali di gim pertama nyaris tertikung saat tercipta deuce, Baek/Lee masih menguasai jalannya laga.

Walhasil skor 21-23 tercipta untuk kemenangan Baek/Lee di gim pertama.

Gim kedua, pasangan Korea itu kian mendominasi dan berhasil membuat lawan mati langkah.

Saling sikut sebelum jeda interval, Baek/Lee beringas selepas jeda dan terus memberondong torehan poin.

Sampai akhirnya, Baek/Lee menang mudah di gim kedua dengan skor telak 12-21.

Live Score Final BAC 2024

Link >>>

Link >>>

Live Streaming Final BAC 2024

Link >>>

Hasil Final Badminton Asia Championships 2024

Mulai Pukul 18.00 WIB

- (WS): Wang Zhi Yi (China) vs Chen Yu Fei (China), 21-19, 21-7

- (MD): Liang Wei Keng/Wang Chang (China) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia), 21-17, 15-21, 21-10

- (WD): Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) vs Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea), 21-23, 12-21

- (MS): Jonatan Christie (Indonesia) vs Li Shi Feng (China)

- (XD): Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)

(Tribunnews.com/Niken)

Editor: Drajat Sugiri

Tag:  #update #hasil #final #2024 #baeklee #menang #wakil #korea #tunda #pesta #juara #tuan #rumah

KOMENTAR