Alasan STY Pasang Target Lebih Tinggi dari PSSI untuk Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-Yong (pssi.org)
16:54
13 April 2024

Alasan STY Pasang Target Lebih Tinggi dari PSSI untuk Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mengungkap alasan mematok target lebih tinggi dari PSSI di Piala Asia U-23 2024. Menurutnya, itu dilakukan sebagai bentuk motivasi.

PSSI meminta Timnas Indonesia U-23 yang berstatus debutan di Piala Asia U-23 2024, bisa lolos ke babak delapan besar di Piala Asia U-23 2024.

Sementara Shin Tae-yong meminta Rizky Ridho dan kawan-kawan untuk meraih hasil lebih tinggi lagi yakni mencapai minimal babak semifinal.

Selain untuk merebut tiket lolos ke Olimpiade Paris 2024, target semifinal dipatok STY agar skuad Garuda Muda bisa termotivasi memberikan penampilan terbaik.

"Saya ingin meraih tiket ke Olimpiade di kompetisi ini," kata Shin Tae-yong dilansir dari Chosun, Sabtu (13/4/2024).

"Saya tidak berpikir itu akan mudah. Tetapi saya pikir kami harus mematok target tinggi karena itu akan memotivasi kami. Kami akan terus maju," pungkasnya.

Timnas Indonesia U-23 (pssi.org)Timnas Indonesia U-23 (pssi.org)

Piala Asia U-23 2024 merupakan ajang kualifikasi negara-negara Asia untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024. Tim yang menjadi juara, runner-up dan peringkat tiga terbaik akan otomatis lolos.

Sementara semifinalis yang kalah dalam perebutan peringkat tiga terbaik punya kesempatan mengunci tiket Olimpiade Paris 2024 dengan memainkan babak playoff kontra wakil Afrika.

Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung pada 15 April - 3 Mei 2024 di Qatar. Timnas Indonesia U-23 berada di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia.

Di Laga perdana, Timnas Indonesia U-23 akan melawan Qatar pada 15 April. Lalu menantang Australia (18/4/2024) dan terakhir bertemu Yordania (21/4/2024).

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #alasan #pasang #target #lebih #tinggi #dari #pssi #untuk #timnas #indonesia #piala #asia #2024

KOMENTAR