4 Pemain Borneo FC Diboyong STY ke Piala Asia U-23, Pieter Huistra Tak Khawatir Arungi Sisa Musim BRI Liga 1
Pelatih Borneo FC Samarinda, Pieter Huistra. (borneofc.id)
11:18
13 April 2024

4 Pemain Borneo FC Diboyong STY ke Piala Asia U-23, Pieter Huistra Tak Khawatir Arungi Sisa Musim BRI Liga 1

Setelah sempat dihentikan sebelum lebaran, BRI Liga 1 kembali dilanjutkan pada Senin (15/4/2024), dan pelatih Borneo FC Pieter Huistra tidak khawatir mengingat sejumlah pemainnya diboyong Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) untuk Piala Asia U-23 2024.

Sebagaimana diketahui, STY memanggil empat pemain Borneo FC untuk gelaran Piala Asia U-23 yang akan bergulir pada 15 April hingga 3 Mei mendatang. Mereka adalah Fajar Fathurahman, Daffa Fasya, Komang Teguh dan Ikhsan Nul Zikrak.

Pelatih Borneo FC Pieter Huistra memimpin latihan tim jelang pertandingan pekan ke-31 BRI Liga 1. [Liga Indonesia Baru]Pelatih Borneo FC Pieter Huistra memimpin latihan tim jelang pertandingan pekan ke-31 BRI Liga 1. [Liga Indonesia Baru]

Huistra menilai pemanggilan empat pemain ke timnas menjadi hal yang positif bagi para pemain Borneo FC lainnya yang sedang dalam masa pemulihan atau baru sembuh dari cedera. Karena mereka bisa kembali mendapat menit bermain untuk mengarungi empat laga sisa musim ini.

“Hal ini juga sangat bagus untuk pemain yang sedang mengalami (pemulihan) cedera untuk bisa kembali dan mendapatkan menit bermain juga,” ujar Huistra dikutip laman Liga Indonesia Baru, Sabtu (13/4/2024) .

“Kami harus bisa maksimal di sisa pertandingan ini lalu bersiap untuk menghadapi Championship Series,” sambung Pelatih asal Belanda itu.

Pieter Huistra juga berharap pemain tetap dapat meraih hasil maksimal meskipun Borneo FC sudah pasti lolos ke babak Championship Series.

Saat ini tim berada di posisi puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2023/24 dengan perolehan 70 poin. Laga selanjutnya tim akan melawan Madura United FC, Arema FC, Persib Bandung dan Dewa United FC.

Keempat laga tersisa tersebut juga sebagai pemanasan Hendro Siswanto dkk untuk menatap babak Championship Series yang akan berlangsung pada bulan Mei 2024 mendatang.

"Kami harus bisa maksimal di sisa pertandingan ini lalu bersiap untuk menghadapi Championship Series," tutup Pieter Huistra.

Pada pekan ke-31 Borneo FC akan menjamu Madura United di Stadion Batakan Balikpapan, Rabu (17/4/2024) sore.

Editor: Syaiful Rachman

Tag:  #pemain #borneo #diboyong #piala #asia #pieter #huistra #khawatir #arungi #sisa #musim #liga

KOMENTAR