3 Pemain Muda Potensial di BRI Liga 1 yang Tak Dibawa Shin Tae-yong ke Piala Asia U-23 2024
Penyerang Persija Jakarta Aji Kusuma (kanan) berusaha melewati hadangan Pesepak bola Persebaya Surabaya Andre Oktaviansyah (kiri) dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (30/7/2023). Persija Jakarta kalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 1-0. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nz
20:12
6 April 2024

3 Pemain Muda Potensial di BRI Liga 1 yang Tak Dibawa Shin Tae-yong ke Piala Asia U-23 2024

Meskipun terbilang tampil bagus sepanjang BRI Liga 1 2023-2024, beberapa pemain muda nyatanya tidak mendapat panggilan pelatih Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia U-23 2024.

Mereka dianggap memiliki potensi tetapi kalah bersaing dengan pemain yang lebih berpengalaman yang sudah dikenal oleh Shin Tae-yong dari skuad U-20, U-23 maupun timnas senior.

Setidaknya, berikut tiga pemain muda potensial yang tak dilirik Shin Tae-yong ke Piala Asia U-23 2024.

1. Daffa Salman

Pesepak bola Dewa United Alex Martins (kanan) berebut bola dengan pesepak bola PSM Makassar Daffa Salman (tengah) dan Dzaky Asraf (kiri) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu (12/11/2023).ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/aww.Pesepak bola Dewa United Alex Martins (kanan) berebut bola dengan pesepak bola PSM Makassar Daffa Salman (tengah) dan Dzaky Asraf (kiri) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu (12/11/2023).ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/aww.

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, kembali menemukan pemain muda potensial dalam sosok Muhammad Daffa Salman, seorang bek berusia 21 tahun.

Daffa telah mencuri perhatian dengan penampilannya yang konsisten di BRI Liga 1 2023/2024, serta penampilannya yang menonjol di Piala AFC 2023.

2. Althaf Indie

Gelandang Persis Solo, Althaf Indie merayakan gol ke gawang Persik Kediri dalam lanjutan pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Sabtu (24/2/2024). [Instagram Persis Solo]Gelandang Persis Solo, Althaf Indie merayakan gol ke gawang Persik Kediri dalam lanjutan pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Sabtu (24/2/2024). [Instagram Persis Solo]

Althaf Indie, winger berusia 21 tahun, telah menunjukkan konsistensi di BRI Liga 1 2023/2024 sebagai salah satu pemain kunci Persis Solo.

Di bawah arahan Milomir Seslija, Althaf selalu menjadi starter dalam delapan pertandingan terakhir Laskar Sambernyawa, dengan kontribusi empat gol dan tiga assist dari 26 pertandingan musim ini.

3. Andre Oktaviansyah

Pemain Tira Persikabo, Andre Oktaviansyah saat berlatih bersama tim (dok. Tira Persikabo)Pemain Tira Persikabo, Andre Oktaviansyah saat berlatih bersama tim (dok. Tira Persikabo)

Andre Oktaviansyah, gelandang berusia 20 tahun, telah mendapatkan menit bermain reguler bersama Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 2023/2024.

Namun, performanya tidak cukup untuk mendapat panggilan Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024.

Meskipun Persebaya mengalami pergantian pelatih, Andre tetap konsisten tampil sebagai starter dalam 20 dari 26 pertandingan.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #pemain #muda #potensial #liga #yang #dibawa #shin #yong #piala #asia #2024

KOMENTAR