4 Pemain 'Belanda' Berkolaborasi untuk Dwigol Timnas Indonesia, Penggawa Vietnam Kena 'Azab' Kontan di Kandang Sendiri
Winger Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen. (pssi.org)
21:42
26 Maret 2024

4 Pemain 'Belanda' Berkolaborasi untuk Dwigol Timnas Indonesia, Penggawa Vietnam Kena 'Azab' Kontan di Kandang Sendiri

Dua pemain naturalisasi anyar Timnas Indonesia, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen langsung memberikan efek instan untuk skuad Garuda dengan assist dan golnya, dalam keunggulan sementara 2-0 atas Vietnam.

Timnas Indonesia sementara unggul nyaman dengan margin dua gol atas tuan rumah Vietnam pada matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua Grup F di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) malam.

Thom Haye melalui kaki kanan andalannya, memberikan assist pada gol bek Venezia yang tampil solid melawan Vietnam Kamis (21/3) lalu, Jay Idzes pada menit kesembilan.

Tak ketinggalan, pemain berdarah Belanda lainnya, Ragnar Oratmangoen lebih hebat lagi.

Akselerasi winger Fortuna Sittard itu, setelah menerima bola Nathan Tjoe-A-On pada menit ke-22 dan meninggalkan empat pemain Vietnam, membuahkan gol kedua bagi Timnas Indonesia.

Setelah merangsek masuk dari sisi kiri, sepakannya dari sudut sempit 'mengolongi' kiper Vietnam, Nguyen Filip. Ya, Oratmangoen mencetak gol di laga debutnya bersama Timnas Indonesia.

Hasil sementara ini jadi kondisi yang ironis bagi pemain Vietnam, Doan Van Hau.

Bek sayap yang pernah berkiprah di klub Belanda, Heerenveen SC itu memang sempat menyindir Indonesia saat ini sudah seperti Timnas Belanda karena banyaknya pemain keturunan skuad Garuda yang berasal dari Negeri Kincir Angin tersebut.

Kini, di markas Vietnam sendiri, empat pemain berdarah Indonesia - Belanda saling berkolaborasi untuk membuat tim Merah Putih sementara unggul dua gol atas tuan rumah.

Van Hau sendiri absen di jeda internasional Maret ini karena cedera kaki, yang membuatnya hanya bisa menyaksikan negara tercintanya di ambang kalah lagi dari Timnas Indonesia, setelah pekan lalu Vietnam menyerah 0-1 di Jakarta pada matchday 3 Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua.

Editor: Rully Fauzi

Tag:  #pemain #belanda #berkolaborasi #untuk #dwigol #timnas #indonesia #penggawa #vietnam #kena #azab #kontan #kandang #sendiri

KOMENTAR