Sahabat Megawati Serasa Tes Tentara, Red Sparks Latihan Ala Militer untuk Play-off Liga Voli Korea
Selebrasi para pemain Red Sparks ketika berhadapan dengan Hi-Pass di Liga Voli Korea, Selasa (27/2/2024). 
03:20
13 Maret 2024

Sahabat Megawati Serasa Tes Tentara, Red Sparks Latihan Ala Militer untuk Play-off Liga Voli Korea

- Sahabat Megawati Hangestri Pertiwi, Giovanna Milana, menyebut pola latihan yang diterapkan Red Sparks menyongsong Play-off Liga Voli Putri Korea bak ala militer. Giovanna Milana merasa seperti melakoni tes masuk tentara.

Daejeon JungKwaJang Red Sparks diketahui lolos ke babak semifinal Play-off Liga Voli Putri Korea untuk kali pertama setelah tujuh tahun.

Red Sparks yang saat ini berada di posisi tiga klasemen bermodal 61 poin, tak mungkin digeser oleh tim yang berada di bawah mereka pada pertandingan sisa fase reguler.

Belum diketahui siapa lawan Red Sparks di babak semifinal Play-off Liga Voli Putri Korea. Hanya saja tim yang menjadi hadangan Red Sparks nanti antara Hyundai Hillstate atau Pink Spiders.

Sesuai reguler, tim yang finis di peringkat tiga, menghadapi peringkat kedua untuk memprebutkan satu tiket final.

Sedangkan tim yang finis sebagai pemuncak klasemen, otomatis melangkah ke partai final.

Menyikapi jumlah laga yang dimiliki Red Sparks jauh lebih banyak ketimbang tim yang finis di posisi pertama, Megawati Hangestri dkk langsung digeber latihan secara intensif.

Hal itu disampaikan oleh mantan pemain timnas voli putri Korea Selatan dan Korea Expressway Hi-Pass, Chang So-yeon, dalam ulasannya di YouTube SBS Sports, Rabu (6/3/2024).

"Gia (Giovanna Milana) dan Mega (Megawati Hangestri) bergabung dengan tim dalam waktu yang berbeda," buka Chang So-yeon.

"Keduanya mengalami masa-masa sulit dan bangkit bersama ketika Red Sparks menelan banyak kekalahan di putaran ketiga. Wajar jika keduanya memiliki chemistry bagus, baik di dalam dan luar lapangan."

"Untuk play-off/, saya sekali berkunjung ke sesi latihan Red Sparks, Mega dan Gia mendapatkan porsi latihan fisik yang sangat keras," sambung wanita semasa aktif sebagai pevoli menempati posisi middle blocker.

"Salah satu latihan yang intens diberikan (kepada Mega dan Gia) adalah lari jarak pendek."

Chang So-yeon kemudian teringat apa yang disampaikan Giovanna Milana kepadanya saat berbincang setelah sesi latihan Red Sparks rampung.

"Saya ingat benar apa yang dikatakan Gia kepadaku 'Saya merasa seperti menjalani tes masuk tentara, ini pelatihan ala militer'," sambung Chang So-yeon menceritakan.

Red Sparks memang mengalami perubahan permainan secara signifikan sejak putaran lima. Mereka berhasil membukukan tujuh kemenangan beruntun hingga kini.

Perubahan positif tak hanya terjadi di lini depan ketika trio Megawati, Milana, dan Lee So-young secara bergantian menjalankan tugasnya dengan baik untuk menghasilkan poin.

Namun juga dari segi defend, passing dan block, tim besutan Ko Hee-jin mengalami perbaikan.

"Saya melihat Mega sebagai pevoli muda yang mempunyai prospek cerah, dia lebih terbuka ketimbang Gia. Akan tetapi nilai positifnya, Gia lebih teliti dalam melepaskan serangan."

"Di luar lapangan, Mega menjadi adik dari Gia, dan hubungan baik itu memberikan dampak positif bagi permainan Red Sparks," tegas So-yeon mengakhiri.

Red Sparks akan melakoni pertandingan ke-35 di Liga Voli Putri Korea hari ini, Rabu (13/3/2024) melawan AI Peppers.

Klasemen Terbaru Liga Voli Putri Korea

1. Hyundai Hillstate - 77 poin

2. Pink Spiders - 76 poin

3. Red Sparks - 61 poin

4. GS Caltex - 51 poin

5. IBK Altos - 46 poin

6. Hi-Pass - 38 poin

7. AI Peppers - 14 poin

Daftar Top Skor Liga Voli Putri Korea

1. Gyselle Silva (GS Caltex) - 998 poin

2. Vanja Bukilic (Hi Pass) - 913 poin

3. Brittany Abercrombie (IBK Altos) - 910 poin

4. Laetitia Moma Bassoko (Hyundai Hillstate) - 851 poin

5. Kim Yeon-koung (Pink Spiders) - 764 poin

6. Yaasmeen Bedart-Ghani (AI Peppers) - 763 poin 

7. Megawati Hangestri Pertiwi (Red Sparks) - 724 poin

8. Giovanna Milana (Red Sparks) - 685 poin

9. Yang Hyo-jin (Hyundai Hillstate) - 523 poin

10. Jelena Mladenovic (Pink Spiders) - 501 poin

(Tribunnews.com/Giri)

Tag:  #sahabat #megawati #serasa #tentara #sparks #latihan #militer #untuk #play #liga #voli #korea

KOMENTAR