Mirwan Suwarso Ingin Renovasi Stadion Como 1907 Mirip Disneyland
Para pemain Como 1907 merayakan kemenangan atas Genoa di Stadion Giuseppe Sinigaglia pada Minggu (27/4) yang memastikan status klub milik pengusaha Indonesia tersebut di Serie A musim depan.(TANGKAPAN LAYAR)
15:31
6 Januari 2026

Mirwan Suwarso Ingin Renovasi Stadion Como 1907 Mirip Disneyland

Presiden Como 1907, Mirwan Suwarso mengungkapkan rencananya dalam waktu dekat untuk merenovasi Stadion Giuseppe Sinigaglia.

Como 1907 telah mengumumkan proyek untuk merenovasi stadion eksotik tersebut pada 4 Februari 2025 lalu.

Berada di tepi danau Como yang menawarkan pemandangan pegunungan Alpen seabgai latar belakangnya, stadion kebanggaan Como 1907 ini berpotensi menjadi daya tarik bagi wisatawan.

Kabarnya, proyek ini akan mulai masuk ke tahap konstruksi pada pertengahan 2027, dengan tujuan menjadikannya arena kelas dunia.

Nantinya, renovasi juga akan meliputi penambahan kapasitas stadion menjadi 15 ribu penonton dari yang sebelumnya hanya 7 ribu.

Selain itu, fasilitas multiguna akan ditambahkan sehingga stadion baru ini tidak hanya digunakan untuk acara sepak bola saja.

Como 1907 akan menggandeng Pemerintah Kota Como dan bekerja sama dengan firma arsitektur terkemuka, Populous.

Mirwan berharap bahwa Stadion Sinigaglia yang baru ditargetkan selesai pada musim panas 2028.

Selama renovasi berlangsung, klub Como 1907 berupaya untuk tetap bermain di stadion mereka tanpa harus berpindah lokasi.

Klub Serie A, Como 1907, mengumumkan akan memugar markas mereka, Stadio Giuseppe Sinigaglia pada Selasa (4/2/2025). Di sini ditunjukkan rendering desain stadion mereka setelah pemugaran.INSTAGRAM/Como 1907 Klub Serie A, Como 1907, mengumumkan akan memugar markas mereka, Stadio Giuseppe Sinigaglia pada Selasa (4/2/2025). Di sini ditunjukkan rendering desain stadion mereka setelah pemugaran.

Disulap Mirip Disneyland

Mirwan Suroso dalam wawancaranya dengan The Athletic, mengatakan jika di dalam stadion baru nanti terdapat penambahan fasilitas.

Fasilitas tersebut akan mencakup tempat wisata, taman hiburan, toko, dan restoran dengan pemandangan danau yang menakjubkan.

Dengan elemen-elemen ini, stadion baru Como akan berfungsi sebagai pusat hiburan.

Selain itu, Mirwan juga akan menyulap markas Como 1907 mirip dengan Disneyland, sebuah taman hiburan terkenal yang didirikan oleh Walt Disney.

"Ide kami adalah mengubahnya menjadi fasilitas wisata serbaguna, dengan kapasitas 15 ribu tempat duduk dan 10 restoran di dalamnya, semuanya dengan pemandangan danau," jelas Mirwan.

"Bagi kami, mereknya adalah Como, harus menyenangkan, seperti taman hiburan, seperti Disneyland."

"Timnya harus menyenangkan dan mengasyikkan, bermain dengan baik dan membantu orang untuk bersenang-senang," tambahnya.

Misi Membangun Como

Selain fokus pada fasilitas penunjang pariwisata dan olahraga, Mirwan juga menyatakan bahwa di sekitar stadion akan dibangun restoran dan toko.

Langkah ini menjadi komitmen jangka panjang Djarum Group, pemilik klub, untuk menjadikan Como sebagai salah satu kekuatan baru di Italia.

Djarum Group tidak hanya ingin membuat Como disegani di lapangan, namun juga dalam hal infrastruktur.

Sementara itu perkembangan stadion juga sejalan dengan kondisi tim Como 1907 pada musim ini setelah promosi ke Serie A pada musim 2024-2025.

Setelah finis di posisi ke-10 musim lalu, Como kini bersaing ketat di papan atas klasemen dengan berada di urutan keenam dan mengumpulkan 30 poin dari 17 pertandingan Liga Italia musim ini.

Como 1907 bahkan berpeluang tampil di kompetisi Eropa jika konsisten berada di peringkat enam besar hingga akhir musim.

Tag:  #mirwan #suwarso #ingin #renovasi #stadion #como #1907 #mirip #disneyland

KOMENTAR