Jadwal Lengkap Super League Pekan ke-16: Persija Vs Persijap, Persik Vs Persib
- Jadwal Super League 2025-2026 pekan ke-16 akan mulai bergulir pada Sabtu (3/12/2026). Tiga pertandingan dijadwalkan mengisi hari pembuka pekan tersebut.
Borneo FC dijadwalkan menjamu PSM Makassar, Persija Jakarta menghadapi Persijap Jepara, sementara Madura United bertemu Persebaya Surabaya.
Pertandingan Borneo FC vs PSM Makassar menjadi salah satu laga yang mendapat perhatian.
Borneo FC menjalani pertandingan ini dengan target menjaga posisi di papan atas klasemen.
Hal ini memberi peluang Pesut Etam mengkudeta Persib dari puncak tabel Super League.
Pada hari yang sama, Persija Jakarta tetap melanjutkan agenda pertandingan kandang meski laga tersebut tidak masuk dalam jadwal siaran televisi.
Empat Pertandingan Tersaji pada Minggu
Agenda Super League 2025-2026 berlanjut pada Minggu (4/1/2026) dengan menggelar empat pertandingan.
Persis Solo dijadwalkan menghadapi Persita Tangerang dalam laga yang mempertemukan dua tim dengan posisi berdekatan di klasemen.
Di pertandingan lain, PSIM Yogyakarta akan meladeni Semen Padang FC. Laskar Mataram sebelumnya ditahan imbang PSBS Biak 2-2 di kandang sendiri.
Dari papan tengah, Bali United akan menjamu Arema FC. Pertemuan kedua tim ini kerap berjalan seimbang dan menjadi salah satu laga yang dinantikan pada pekan ke-16.
Laga Penutup Pekan ke-16
Striker Persib Bandung Andrew Jung merayakan gol ke gawang PSM. Pertandingan pekan tunda ke-8 Super League 2025-2026 Persib vs PSM Makassar digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Sabtu (27/12/2025).
Pekan ke-16 Super League 2025-2026 akan ditutup pada Senin (5/12/2026). Dua pertandingan dijadwalkan berlangsung pada hari tersebut.
Bhayangkara FC akan menghadapi Dewa United dalam laga sore hari.
Kedua tim datang dengan persiapan masing-masing untuk mengembalikan konsistensi performa.
Pasalnya, kedua kubu sama-sama gagal menang di laga sebelumnya. Dewa United bermain imbang dengan Bali United 0-0, sedangkan Bhayangkara FC dilumat Persija Jakarta 0-3.
Pertandingan malam mempertemukan Persik Kediri vs Persib Bandung.
Laga ini menjadi salah satu agenda penting bagi kedua tim dalam menjaga posisi klasemen, khususnya untuk Maung Bandung.
Jadwal Lengkap Super League 2025-2026 Pekan ke-16
Sabtu, 3 Januari 2026
- 15.30 WIB: Borneo FC vs PSM Makassar (Stadion Segiri)
- 15.30 WIB: Persija Jakarta vs Persijap Jepara (Stadion Gelora Bung Karno)
- 19.00 WIB: Madura United vs Persebaya Surabaya (Gelora Madura Ratu Pamelingan)
Minggu, 4 Januari 2026
- 13.30 WIB: Malut United vs PSBS Biak (Stadion Kie Raha)
- 15.30 WIB: Persis Solo vs Persita Tangerang (Stadion Manahan)
- 15.30 WIB: PSIM Yogyakarta vs Semen Padang (Stadion Sultan Agung)
- 19.00 WIB: Bali United vs Arema FC (Stadion Kapten I Wayan Dipta)
Senin, 5 Januari 2026
- 15.30 WIB: Bhayangkara FC vs Dewa United (PKOR Sumpah Pemuda)
- 19.00 WIB: Persik Kediri vs Persib Bandung (Stadion Brawijaya)
Tag: #jadwal #lengkap #super #league #pekan #persija #persijap #persik #persib