Tak Sebut Satu Nama, Jawaban Jay Idzes soal Striker Terbaik Cerminkan Mental Bek Tangguh
Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes dalam konferensi pers jelang laga Australia vs Indonesia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (Tangkapan Layar via PSSI TV)
09:15
26 Desember 2025

Tak Sebut Satu Nama, Jawaban Jay Idzes soal Striker Terbaik Cerminkan Mental Bek Tangguh

- Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, berbagi pandangannya mengenai striker-striker terbaik yang pernah ia hadapi. Akan tetapi, jawabannya mencerminkan jiwa sang pemain bertahan yang pantang takut.

Jay Idzes tidak menyebutkan satu nama penyerang tertentu saat ditanya siapa penyerang terbaik yang pernah ia hadapi.

"Semua tim yang kami hadapi memiliki penyerang bagus," ungkap Idzes seperti yang dilansir dari Tutto Sassuolo.

"Jadi, kami harus selalu siap," tambahnya.

Pada kesempatan sama, Idzes juga berbicara soal Timnas Indonesia.

Bersama Idzes, timnas Indonesia bisa mencapai putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 untuk kali pertama sepanjang sejarah.

Langkah skuad Garuda hanya terhenti dari Arab Saudi dan Irak pada ronde laga November 2025.

Kendati belum berhasil melaju di rintangan terakhir, Idzes percaya bahwa Timnas Indonesia kini layak diperhitungkan oleh lawan-lawan mereka.

Menurutnya, peningkatan kualitas tim nasional tidak terlepas dari para pemain yang berkarir di luar negeri.

"Levelnya semakin meningkat," ujarnya. "Anda bisa melihat banyak pemain berkompetisi di level lebih tinggi, baik di Eropa maupun di Indonesia."

"Kami perlahan tapi pasti menempatkan Indonesia di peta dunia," kata pemain berdarah Jakarta-Semarang tersebut.

"Generasi kami sedang berusaha mewujudkan hal itu, tetapi kami juga memikirkan masa depan yang lebih penting."

Dedikasi dari Masa Remaja

Musim ini, Idzes juga berperan penting dalam pertahanan Sassuolo, dengan mencatatkan 15 penampilan di semua kompetisi musim 2025-2026.

Berkat performanya yang mengesankan, nilai pasar Idzes mengalami kenaikan.

Jay Idzes (kiri) mencoba membendung tembakan Davide Bartesaghi (kanan) dalam laga Liga Italia 2025-2026 AC Milan vs Sassuolo di Stadion San Siro, 14 Desember 2025. (Photo by Piero CRUCIATTI / AFP)AFP/PIERO CRUCIATTI Jay Idzes (kiri) mencoba membendung tembakan Davide Bartesaghi (kanan) dalam laga Liga Italia 2025-2026 AC Milan vs Sassuolo di Stadion San Siro, 14 Desember 2025. (Photo by Piero CRUCIATTI / AFP)

Menurut Transfermarkt, mantan pemain Go Ahead Eagles itu kini bernilai 10 juta euro atau setara Rp197,5 miliar.

Ini adalah angka tertinggi di antara semua pemain Asia Tenggara. Kesuksesan yang diraih Idzes saat ini tidak terlepas dari pengorbanan yang ia lakukan.

Di awal kariernya, ia rela mengorbankan masa remaja demi fokus di lapangan hijau.

"Saya tidak terlalu sering berpesta atau melakukan hal-hal semacam itu, saya tidak sering keluar dengan teman-teman atau minum-minum," ujarnya.

"Mereka tidak banyak minum, saya juga tidak minum," tambahnya.

"Saya rasa setiap orang harus menemukan jalannya sendiri, dan bagi sebagian orang, itu sedikit lebih menyenangkan."

"Namun, penting untuk memberikan yang terbaik di lapangan, dan itu juga bagian dari menjadi seorang profesional," pungkas Idzes.

 

Tag:  #sebut #satu #nama #jawaban #idzes #soal #striker #terbaik #cerminkan #mental #tangguh

KOMENTAR