Klausul Kontrak Juergen Klopp yang Bisa Bikin Fans Liverpool Kecewa
Jurgen Klopp yang tengah menjabat sebagai Kepala Sepak Bola Global grup Red Bull diwawancarai dalam sebuah jumpa pers di Salzburg, Austria pada 14 Januari 2025.(AFP/KERSTIN JOENSSON)
19:33
25 Desember 2025

Klausul Kontrak Juergen Klopp yang Bisa Bikin Fans Liverpool Kecewa

- CEO RB Leipzig, Oliver Mintzlaff, mengutarakan suatu hal di kontrak Juergen Klopp yang mungkin bakal membuat fans Liverpool kecewa. Pria asal Jerman itu dikatakan tengah menikmati waktu-waktu terbaiknya di belakang layar.

Kebangkitan RB Leipzig di Bundesliga musim ini tidak lepas dari peran sosok legendaris Jüuergen Klopp.

Meski baru saja menelan kekalahan 1-3 dari Bayer Leverkusen, Leipzig kini menempati peringkat keempat klasemen dan berada di jalur kualifikasi Liga Champions, setelah musim lalu hanya finis di posisi kedelapan.

Juergen Klopp resmi bekerja sebagai Global Head of Soccer untuk Grup RB sejak Januari lalu.

Peran tersebut dinilai memberikan dampak signifikan terhadap arah pengembangan klub, termasuk Leipzig sebagai proyek utama.

Peran Strategis Klopp di Balik Layar

Mintzlaff menegaskan bahwa kehadiran Klopp secara bebas transfer menjadi salah satu transfer terbaik  bagi klub.

"Ia banyak membantu tim mengambil langkah berikut dan menemukan keseimbangan luar biasa antara menyediakan dukungan di lapangan dan memberi klub ruang bernafas," tutur Mintzlaff kepada SPORT Bild.

"Ia adalah pembelian raja bagi kami tanpa biaya transfer."

"Dirinya secara rutin bertukar ide dengan para pelatih di klub-klub kami. Berbagai perkembangan teknis dan pertanyaan strategis dibahas secara rutin, dengan masukan-masukan bernilai tinggi."

Menurut Mintzlaff, dampak terbesar juga terasa dalam proses perekrutan pemain muda.

Manajer Liverpool asal Jerman Juergen Klopp melambai kepada para penggemar menjelang pertandingan Liga Inggris antara Liverpool vs Wolverhampton Wanderers di Anfield, Liverpool, Inggris, pada Minggu 19 Mei 2024AFP/PAUL ELLIS Manajer Liverpool asal Jerman Juergen Klopp melambai kepada para penggemar menjelang pertandingan Liga Inggris antara Liverpool vs Wolverhampton Wanderers di Anfield, Liverpool, Inggris, pada Minggu 19 Mei 2024

Kehadiran Klopp saat berbicara langsung dengan calon pemain disebut mampu mengubah situasi secara signifikan dan mempercepat proses negosiasi.

Komitmen Jangka Panjang dan Proyek Pemain Muda

Mintzlaff memastikan tidak ada kekhawatiran Klopp akan kembali ke dunia kepelatihan dalam waktu dekat.

"Juergen merasa di rumah di sini bersama kami dan ia telah belajar banyak di sini. Tak ada klausul pelepasan dalam kontrak Klopp," ujarnya memastikan komitmen jelas dari sang pelatih legendaris untuk terus bekerja bersama grup RB.

Perkataan ini juga menghapus harapan beberapa fans Liverpool yang mungkin menginginkan Klopp kembali di tengah ombang-ambing performa The Reds bersama Arne Slot dan kisruhnya dengan bintang tim, Mohamed Salah.

Dalam konteks pengembangan skuad, Leipzig juga berencana mempertahankan dua pemain mudanya, Assan Ouedraogo dan Yan Diomande, yang sama-sama berusia 19 tahun.

Klub hanya akan mempertimbangkan penjualan jika ada tawaran yang dinilai jauh melampaui nilai pasar.

Masa Depan Timo Werner Mulai Terlihat

Di sisi lain, Leipzig mulai bersiap menghadapi perpisahan dengan salah satu pemain andalannya. Timo Werner dipastikan akan meninggalkan klub paling lambat pada musim panas 2026, di tengah ketertarikan klub-klub dari Amerika Serikat.

Mintzlaff mengakui bahwa kepergian Werner akan menjadi momen emosional bagi klub.

Ia menilai Werner sebagai pemain penting yang telah menyumbangkan banyak gol krusial sepanjang kariernya bersama Leipzig.

Tag:  #klausul #kontrak #juergen #klopp #yang #bisa #bikin #fans #liverpool #kecewa

KOMENTAR