Hasil Voting Puskas Award 2025 Jadi Mekanisme Tentukan Pemenang, Rizky Ridho Berpeluang
- Hasil voting Puskas Award 2025 menjadi mekanisme untuk menentukan pemenang. Rizky Ridho berpeluang karena golnya masuk nominasi.
Seperti diketahui, FIFA Puskas Award 2025 menjadi perhatian publik Indonesia setelah gol Rizky Ridho masuk daftar 11 nominasi.
Bek Persija Jakarta tersebut mendapat tempat berkat tembakan jarak jauh saat menghadapi Arema FC pada Maret 2025 dalam laga Liga 1 2024-2025.
Gol itu menjadikan Ridho sebagai pemain Indonesia pertama yang masuk nominasi Puskas Award. Ia bersaing dengan 10 nama lain yang mencetak gol dengan cara berbeda.
Para penggemar juga bisa ikut menentukan hasil voting Puskas Award melalui laman resmi FIFA, sementara panelis FIFA Legends memberi kontribusi pada separuh nilai pemilihan.
Jika menang, Ridho akan menjadi pesepakbola ASEAN kedua setelah Mohd Faiz Subri, serta pemain Asia ketiga yang meraih penghargaan tersebut.
Mekanisme Penilaian Puskas Award
Proses voting Puskas Award 2025 berlangsung sejak 13 November 2025 hingga 3 Desember 2025 pukul 23.59 CET.
Periode itu akan menentukan gol mana yang meraih gelar Puskas Award tahun ini.
FIFA sebelumnya menggunakan sistem berbeda. Hingga 2018, pemenang ditentukan sepenuhnya oleh suara penggemar.
Mohamed Salah mendapat Puskas Award 2018 dalam The Best FIFA Football Awards yang berlangsung di London, 24 September 2018.
Namun, satu kontroversi pada tahun tersebut membuat mekanisme diganti. Mohamed Salah keluar sebagai pemenang, meski kala itu muncul kritik karena masih ada gol lain yang dinilai lebih layak.
Sejak revisi aturan, panel ahli FIFA andil dalam penentuan pemenang Puskas Award.
Tiga besar hasil voting publik tetap menjadi dasar penilaian sebelum pemenang ditentukan.
Sorotan untuk Gol Rizky Ridho
Gol Rizky Ridho tercipta pada 9 Maret 2025 ketika Persija bertemu Arema FC.
Gol dimulai dari serangan balik cepat. Ridho menguasai bola di area penalti sebelum mengoper kepada Ryo Matsumura.
Umpan jauh Matsumura kembali mengarah ke Ridho yang langsung melepas tembakan setengah lapangan tanpa kontrol tambahan. Bola melambung dan masuk ke gawang Arema.
Setelah nominasi diumumkan, gol itu kembali menjadi bahan pembicaraan. Ridho mengaku tak menyangka gol tersebut bisa masuk nominasi.
“Alhamdulillah, saya bersyukur bisa masuk nominasi Puskás Award. Jujur, saya tidak pernah membayangkan gol itu akan sejauh ini,” ujar Ridho, seperti yang dilansir dari laman Persija, Jumat (14/11/2025).
Gol Rizky Ridho bersaing dengan beberapa aksi menarik lain. Salah satu kandidat terkuat adalah gol Lamine Yamal dari Barcelona ke gawang Espanyol dalam laga LaLiga.
Dengan sistem penilaian yang kini menggabungkan suara publik dan panel ahli, peluang gol Rizky Ridho tetap terbuka hingga hasil voting Puskas Award 2025 diumumkan.
Tag: #hasil #voting #puskas #award #2025 #jadi #mekanisme #tentukan #pemenang #rizky #ridho #berpeluang