Ditempa Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Ernando Ari Siap Unjuk Gigi Bersama Persebaya Lawan Bhayangkara
Kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari. [dok. Persebaya]
05:42
4 Februari 2024

Ditempa Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Ernando Ari Siap Unjuk Gigi Bersama Persebaya Lawan Bhayangkara

Kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari siap memberikan penampilan terbaik saat menghadapi Bhayangkara FC dalam pekan ke-24 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu (3/2/2024).

Ernando Ari merasa kemampuannya meningkat setelah ditempa bersama Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023.

Pemain yang akrab disapa Nando itu menjadi bagian Timnas Indonesia yang membukukan sejarah lolos ke babak 16 besar Piala Asia di Qatar. Kiper 21 tahun ini selalu menjadi starter dan tampil 90 menit.

Ernando mengaku senang bisa bergabung lagi dengan Persebaya dalam keadaan bugar jelang lanjutan kompetisi Liga 1 2023/2024. Malahan, ia dalam kepercayaan diri yang bagus setelah banyak belajar di Piala Asia 2023.

"Merasa senang sekali bisa kembali bersama Persebaya. Saya pasti kangen. Saya ingin mengeluarkan segala kemampuan saya,” kata Nando dilansir dari laman resmi Persebaya, Sabtu (3/2/2024).

“Banyak belajar di turnamen Piala Asia kemarin, ingin saya tularkan di Persebaya,” imbuh kiper yang cukup mahir melakukan build-up dari belakang itu.

Nando menambahkan, kedatangan pelatih Paul Munster memberikan harapan baru pada Persebaya. Ia berharap Bajul Ijo --julukan Persebaya-- segera kembali ke jalur kemenangan.

Persebaya saat ini masih tertahan di peringkat ke-13 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 27 poin. Posisinya belum aman karena cuma unggul enam angka dari Arema FC yang berada di zona degradasi.

Persebaya juga belum merasakan kemenangan pada sembilan laga terakhirnya di liga domestik. Tim kesayangan Bonek itu harus segera bangkit demi mengamankan posisi di klasemen.

Editor: Rully Fauzi

Tag:  #ditempa #timnas #indonesia #piala #asia #2023 #ernando #siap #unjuk #gigi #bersama #persebaya #lawan #bhayangkara

KOMENTAR