Thailand Jadi Satu-satunya Tim yang Belum Kebobolan di Piala Asia 2023
Para pemain Timnas Thailand merayakan gol ke gawang Kirgistan pada laga Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Selasa (16/1/2024) malam WIB. [HECTOR RETAMAL / AFP]
17:18
30 Januari 2024

Thailand Jadi Satu-satunya Tim yang Belum Kebobolan di Piala Asia 2023

Kiprah wakil ASEAN, Thailand di Piala Asia 2023 sejauh ini masih mentereng. Gajah Perang masih kebobolan sejauh ini.

Thailand awalnya dipandang sebelah mata karena persiapannya jelang Piala Asia 2023 yang kurang matang. Bahkan mereka datang ke Qatar H-1 sebelum turnamen digelar.

Walau demikian, kiprah anak asuh Masatada Ishii malah paling mentereng ketimbang wakil ASEAN lainnya. Thailand menjadi runner up Grup F.

Tim Gajah Perang berhasil mengalahkan Kirgistan dengan skor 2-0. Theerathon Bunmathan dkk lalu bisa menahan imbang Oman serta Arab Saudi dengan skor 0-0.

Nah, dari tiga pertandingan di fase grup, Thailand masih kebobolan. Anak asuh Masatada Ishii menunjukkan pertahanan solid.

Saat ini Thailand juga menjadi tim satu-satunya yang masih bertahan di Piala Asia 2023 karena memang belum tampil di babak 16 besar.

Selanjutnya tim Gajah Perang bakal bermain di 16 besar Piala Asia 2023 melawan Uzbekistan hari ini, Selasa (30/1/2024) pukul 18.30 WIB.

Menarik dinantikan kiprah Thailand apakah bisa melaju ke babak berikutnya atau justru pulang menyusul timnas Indonesia yang sudah angkat koper dari Qatar usai dikalahkan Australia.

Editor: Arif Budi

Tag:  #thailand #jadi #satu #satunya #yang #belum #kebobolan #piala #asia #2023

KOMENTAR