Jadwal Klasemen Liga Voli Korea: Saingan Megawati Siap Menggila, Red Sparks Dekati Empat Besar
Megawati (kiri) dan Wipawee Srithong (kanan). Jadwal Liga Voli Korea Putri 2023/2024 hari ini lengkap dengan klasemen, Rabu (10/1/2024). Hyundai Hillstate yang diperkuat Wipawee Srithong siap menggila di puncak. 
06:40
10 Januari 2024

Jadwal Klasemen Liga Voli Korea: Saingan Megawati Siap Menggila, Red Sparks Dekati Empat Besar

Jadwal Liga Voli Korea Putri 2023/2024 hari ini lengkap dengan klasemen, Rabu (10/1/2024).

Untuk jadwal Liga Voli Korea Putri 2023/2024 hari ini hanya menyajikan satu pertandingan, Hyundai Hillstate akan melawan GS Caltex.

Melakoni laga kandang, Hyundai Hillstate akan menjamu GS Caltex di Suwon Gymnasium.

Bertanding di hadapan suporter sendiri, tentu kemenangan menjadi syarat mutlak yang harus diraih Hyundai Hillstate.

Apalagi saat ini, Hyundai Hillstate yang diperkuat saingan Megawati asal Thailand, Wipawee Srithong, berstatus sebagai pemuncak klasemen Liga Voli Korea Putri 2023/2024.

Ya, Hyundai Hillstate saat ini berada di puncak klasemen Liga Voli Korea Putri 2023/2024 dengan raihan 50 poin.

Jika mampu merebut kemenangan dari  GS Caltex, tentu Hyundai Hillstate makin menggila di puncak klasemen sekaligus menjauhi kejaran Pink Spiders.

Aksi Wipawee Srithong saat membela Hyundai Hillstate di Liga Voli Korea Putri 2023/2024. Aksi Wipawee Srithong saat membela Hyundai Hillstate di Liga Voli Korea Putri 2023/2024. Jadwal Liga Voli Korea Putri 2023/2024 hari ini lengkap dengan klasemen, Rabu (10/1/2024). Hyundai Hillstate siap menggila di puncak. (Instagram resmi @swipawee14)

Diketahui, Pink Spiders berada di posisi dua klasemen Liga Voli Korea Putri 2023/2024 dengan 47 poin.

Sementara itu, Red Sparks selaku tim yang diperkuat Megawati tak melakoni pertandingan hari ini.

Namun jika menilik klasemen saat ini, Red Sparks ada peluang besar untuk mengkudeta IBK Altos sebagai penghuni peringkat empat Liga Voli Korea Putri 2023/2024.

Saat ini, Red Sparks hanya mempunyai selisih dua poin dari IBK Altos.

Red Sparks menempati peringkat lima dengan 30 poin, sedangkan IBK Altos berada di posisi empat dengan 32 poin.

Terbaru, IBK Altos gagal menambah poin setelah menelan kekalahan saat bertemu Hi-Pass, Selasa (9/1/2024).

IBK Altos kalah dari Hi-Pass dengan skor akhir 1-3 (26-24, 17-25, 14-25, 17-25).

Jadwal Liga Liga Voli Korea Putri 2023/2024 Hari Ini, Rabu (10/1/2024)

Hyundai Hillstate vs GS Caltex pukul 17.00 WIB

Live Skor>>>

Klasemen Liga Voli Korea Putri 2023/2024 per 10 Januari

1. Suwon Hyundai E&C Hillstate - 50 poin 

2. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 47 poin

3. GS Caltex Seoul KIXX - 37 poin

4. Hwaseong IBK Altos - 32 poin

5. Daejeon Jungkwanjang Red Sparks - 30 poin

6. Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass - 22 poin

7. Gwangju Pepper Savings Bank AI Peppers - 7 poin

Daftar Top Skor Liga Voli Korea Putri 2023/2024 per 10 Januari 

1. Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX): 591 poin 

2. Brittany Abercrombie (Hwaseong IBK Altos): 586 poin 

3. Vanja Bukilic (Gimcheon Korea Expressway Corporation Hi-Pass): 560 poin  

4. Yasmine Bedart-Ghani (Gwangju AI Peppers Savings Bank): 481 poin  

5. Jelena Mladenovic (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 481 poin 

6. Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 469 poin. 

7. Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate): 467 poin 

8. Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 453 poin

9. Giovanna Milana (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 400 poin 

10.  Sohwi Kang (GS Caltex Seoul KIXX): 308 poin

(Tribunnews.com/Isnaini)

Editor: Drajat Sugiri

Tag:  #jadwal #klasemen #liga #voli #korea #saingan #megawati #siap #menggila #sparks #dekati #empat #besar

KOMENTAR