



Menggila di Liga Domestik, Trio China Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia!
Timnas China mendapat angin segar jelang laga krusial melawan Timnas Indonesia di Stadion GBK, 5 Juni 2025, dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Meski masih di posisi juru kunci dengan 6 poin usai dua kekalahan pada Maret, China tetap punya harapan.
Sementara Indonesia duduk di peringkat keempat dengan 9 poin dan peluang lolos lebih besar.
Kabar baik bagi China, tiga andalan mereka, Zhang Yuning, Serginho, dan Xie Wenneng. tengah on fire di Liga Super China 2025 bersama klub masing-masing.
Liga Super China 2025 telah menuntaskan tujuh laga, dengan Shanghai Shenhua memimpin klasemen, diikuti Shandong Taishan dan Shanghai Port.
Striker Timnas China, Zhang Yuning, mengakhiri puasa golnya selama hampir setahun dengan satu gol ke gawang Wuhan Three Towns (4-4) bersama Beijing Guoan.
Ia terakhir mencetak gol di liga pada April 2024.
Rekan setimnya, Serginho, pemain naturalisasi anyar, juga mencetak gol pertamanya musim ini lewat sundulan tajam ke gawang yang sama. Itu juga jadi gol pertamanya sejak Oktober 2024.
Sementara itu, Xie Wenneng tampil cemerlang untuk Shandong Taishan.
Meski turun sebagai pengganti saat melawan Qingdao West Coast, ia menyumbang satu assist dan satu gol, menunjukkan efektivitas tinggi di lini serang.
Penampilan ketiganya menuai pujian, termasuk dari jurnalis senior Ma Dexing, yang menyebut mereka membawa harapan baru bagi Timnas China jelang duel kontra Indonesia dan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Duel Timnas Indonesia vs China Ganti Jadwal

Perubahan jadwal terjadi pada laga krusial Timnas Indonesia kontra China dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan yang semula dijadwalkan pukul 19.00 WIB, kini diundur menjadi pukul 20.45 WIB pada Rabu, 5 Juni 2025—waktu yang kemungkinan bertepatan dengan malam takbiran menjelang Idul Adha.
Laga penting ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, dan menjadi momentum emas bagi skuad Garuda untuk menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.
Penyesuaian jadwal ini bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, saat menghadapi Bahrain pada Maret lalu di tempat yang sama, Timnas juga bertanding pada pukul 20.45 WIB di tengah suasana Ramadan. Saat itu, Indonesia berhasil mengamankan kemenangan tipis 1-0 berkat gol semata wayang dari Ole Romeny.
Meski belum ada penjelasan resmi mengenai alasan pengunduran waktu kick-off kali ini, perubahan jadwal tersebut diyakini tak akan mengurangi antusiasme suporter. Justru, atmosfer malam hari di GBK kerap menghadirkan nuansa yang lebih semarak.
Pertandingan melawan China memiliki arti penting bagi Timnas Indonesia yang kini diasuh oleh pelatih asal Belanda, Patrick Kluivert. Kemenangan menjadi harga mati jika ingin menjaga harapan untuk melaju ke fase berikutnya.
Dengan dukungan penuh dari ribuan suporter di SUGBK, Jay Idzes dan kolega diharapkan tampil maksimal demi mengamankan tiga poin.
Pasalnya, laga pamungkas Grup C setelah ini tak kalah berat: menghadapi tim raksasa Asia, Jepang, di kandang mereka.
Setelah duel melawan China, Timnas Indonesia akan melawat ke Jepang pada Selasa, 10 Juni 2025. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Suita Municipal Stadium, Osaka.
Melawan skuad Samurai Biru yang dikenal solid, apalagi di hadapan pendukung sendiri, bukan perkara mudah. Bahkan, hasil imbang pun dinilai akan sangat sulit diraih.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Tag: #menggila #liga #domestik #trio #china #wajib #diwaspadai #timnas #indonesia