Ranking BWF Terbaru: Ganda Campuran Veteran Malaysia Ukir Rekor Tembus Top 3
GOH/LAI MALAYSIA - Goh Soon Huat (Kanan) dan Lai Shevon Jemie (Kiri) dari Malaysia mencetak gol balasan melawan Thom Gicquel dan Delphine Delrue dari Prancis dalam pertandingan perempat final ganda campuran Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Jakarta pada 27 Januari 2023. Rekor baru Goh/Lai capai ranking tertinggi. (Foto Arsip Januari 2023). BAY ISMOYO / AFP 
10:50
16 Februari 2025

Ranking BWF Terbaru: Ganda Campuran Veteran Malaysia Ukir Rekor Tembus Top 3

- Ranking BWF terbaru diwarnai capaian apik dari ganda campuran veteran Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie, Minggu (16/2/2025).

Walau negara Goh/Lai berakhir tersungkur di Badminton Asia Mixed Team Championship (BAMTC) 2025, keduanya ketiban berkah.

Bermain hanya satu kali melawan Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia, Goh/Lai keok dalam duel 3 gim.

Walau berakhir kalah, Goh/Lai kecripatan poin dari gelaran kejuaraan beregu Asia tersebut.

Walau tak banyak seperti capaian di turnamen individu, Goh/Lai masih mampu mendongkrak ranking.

Sebelumnya jika melihat posisi Goh/Lai, keduanya berada di urutan keempat ranking dunia.

Di mana capaian ranking 4 dunia nomor ganda campuran sejatinya sudah jadi rekor bagi keduanya.

Ya, pekan lalu keduanya berhasil mengamankan posisi 4 ranking dunia untuk kali pertama.

Namun belum terhenti, tambahan poin BAMTC 2025 dan terhapusnya poin rivalnya, bikin keduanya naik posisi.

Adapun rival terdekat Goh/Lai justru rekan senegaranya, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.

Poin BWF Chen/Toh di France Open 2024 terhapus sementara Goh/Lai juga.

Chen Tang Jie dari Malaysia (depan) dan Toh Ee Wei mencetak gol balasan melawan Seo Seung-jae dan Chae Yu-jung dari Korea Selatan selama pertandingan semifinal ganda campuran mereka di kejuaraan bulu tangkis dunia Piala Sudirman 2023 di Suzhou di provinsi Jiangsu timur China pada 20 Mei 2023. CHEN/TOH MAIN - Chen Tang Jie dari Malaysia (depan) dan Toh Ee Wei mencetak gol balasan melawan Seo Seung-jae dan Chae Yu-jung dari Korea Selatan selama pertandingan semifinal ganda campuran mereka di kejuaraan bulu tangkis dunia Piala Sudirman 2023 di Suzhou di provinsi Jiangsu timur China pada 20 Mei 2023. (Foto Arsip Mei 2023). (WANG ZHAO / AFP)

Namun meski catatan poin Goh/Lai terhapus, keduanya dapat tambahan dari BAMTC 2025.

Beda dengan Chen/Toh yang tak main di BAMTC 2025 yang otomatis tak mendapat tambahan.

Tambahan tersebut membuat Goh/Lai naik satu tingkat menggusur kompatriotnya, Chen/Toh.

Kesuksesan Goh/Lai bikin rekor baru lantaran untuk kali pertama keduanya mencapai posisi tiga besar.

Keduanya diprediksi masih bisa melanjutkan tren apiknya di turnamen individu.

Gelaran tur Eropa mulai All England hingga Swiss Open.

Sementara Chen/Toh akan mengikuti gelaran Orleans Masters dan All England.

Karena pilihan turnamen dengan level yang tak jauh berbeda, bisa dikatakan kedua kubu bakal saling sikut di peringkat dunia.

Ganda campuran Malaysia bakal cukup sengit dalam perebutan posisi peringkat elite.

Ranking BWF terbaru Goh/Lai menunggu di-update oleh federasi dunia setelah BAMTC 2025 rampung.

Tepatnya pekan depan hari Selasa (18/2/2025) mendatang.

Ranking BWF 2025 Terbaru - Ganda Campuran

1. Feng Yanzhe/Huang Dongping (China) - 102,300

2. Jiang Zhenbang/Wei Yaxin (China) - 95,650

3. Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) - 78,140

4. Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) - 76,720

5. Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) - 75,070

6. Guo Xin Wa/Chen Fang Hui (China)

7. Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan)

8. Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis)

9. Cheng Xing/Zhang Chi (China)

10. Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja (Indonesia)

(Tribunnews.com/Niken)

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

Tag:  #ranking #terbaru #ganda #campuran #veteran #malaysia #ukir #rekor #tembus

KOMENTAR