![](https://jakarta365.net/public/assets/img/icon/view.png)
![Kok Bisa Timnas Indonesia U-20 Pakai Jersey Lama di Piala Asia U-20 2025?](https://jakarta365.net/uploads/2025/02/11/suara/kok-bisa-timnas-indonesia-u-20-pakai-jersey-lama-di-piala-asia-u-20-2025-1209199.jpg)
![](https://jakarta365.net/public/assets/img/icon/clock-d.png)
![](https://jakarta365.net/public/assets/img/icon/calendar-d.png)
Kok Bisa Timnas Indonesia U-20 Pakai Jersey Lama di Piala Asia U-20 2025?
Timnas Indonesia racikan Indra Sjafri dipastikan belum mengenakan jersey terbaru saat bertanding di Piala Asia U-20 2025. Bos Erspo Muhammad Sadad mengatakan seragam anyar belum diluncurkan.
Sebelumnya, Erspo selaku apparel resmi jersey Timnas Indonesia sudah merilis model terbaru seragam skuad Garuda. Jersey yang diluncurkan Erspo baik home atau away mendapat sambutan positif dari masyarakat.
Namun, jersey terbaru masih belum bisa dipakai dalam waktu dekat ini oleh Timnas Indonesia U-20 yang berlaga di Piala Asia U-20 2025. Kemungkinan baru akan digunakan untuk tim senior pada Maret mendatang.
Sadad mengatakan untuk jersey anyar belum diluncurkan. Alhasil, Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan belum bisa memakainya di Piala Asia U-20.
![Skuad Timnas Indonesia U-20. (pssi.org)](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/09/76204-skuad-timnas-indonesia-u-20-pssiorg.jpg)
"Belum. Sebab, jerseynya belum diluncurkan juga," kata Sadad beberapa waktu lalu di Stadion Pakansari.
Untuk diketahui, Timnas Indonesia U-20 bakal berkancah di Piala Asia U-20 2025 China pada 12 Februari-1 Maret 2025. Garuda Nusantara masuk Grup C bersama Uzbekistan, Iran, dan Yaman.
Jersey baru Erspo kemungkinan akan dipakai pertama kali oleh timnas senior dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Maret mendatang.
Skuad Garuda akan menghadapi Australia di Sydney pada 20 Maret 2025. Kemudian lima hari berikutnya menjamu Bahrain di Jakarta.
Sadad bersyukur jersey anyar Timnas Indonesia diterima dengan baik. Ia berjanji pihaknya akan terus meningkatkan kualitas.
"Kami bersyukur dan alhamduluillah banyak yang senang dan diterima publik. Kami berterima kasih kepada para fans Garuda yang sudah ikut berpartisipasi dalam sayembara," pungkasnya.
Tag: #bisa #timnas #indonesia #pakai #jersey #lama #piala #asia #2025