Statistik 5 Pemain Indonesia di Liga Jepang Sebelum Sandy Walsh
Sandy Walsh resmi gabung Yokohama F Marinos. (Instagram/@yokohamaf.marinos)
07:06
11 Februari 2025

Statistik 5 Pemain Indonesia di Liga Jepang Sebelum Sandy Walsh

Sandy Walsh resmi bergabung dengan Yokohama F Marinos di Liga Jepang dari KV Mechelen. Pengumuman resmi diberikan klub pada Minggu (9/2/2025).

Via akun Instagram resminya, Yokohama F Marinos mengumumkan kepindahan bek berusia 29 tahun tersebut. Dikabarkan kontraknya berdurasi satu setengah musim sampai Juni 2027.

Sandy bukan pemain Indonesia pertama yang mentas di Liga Jepang. Dalam sejarahnya, sudah ada lima pemain Indonesia yang pernah mencicipi bermain di kompetisi sepak bola Negeri Samurai.

Namun, para pemain Indonesia yang pernah berkarir di Liga Jepang tidak pernah menemui sukses besar dengan statistik jeblok dan karir yang singkat.

Bagaimana statistiknya?

1. Ricky Yacobi

Ricky Yacobi meninggal dunia. (JIBI/Solopos/Burhan Aris Nugraha)Ricky Yacobi meninggal dunia. (JIBI/Solopos/Burhan Aris Nugraha)

Mundur jauh ke belakang, Ricky Yacobi menjadi orang Indonesia pertama yang menjejakkan kakinya di Liga Jepang saat bergabung ke Matsushita pada 1988 yang kemudian menjadi Gamba Osaka pada 1991.

Selama bermain untuk Matsushita di Liga Jepang, Ricky Yacobi kesulitan menunjukkan performa terbaiknya dengan hanya menyumbang satu gol dari enam penampilan.

2. Stefano Lilipaly

Kapten Borneo FC, Stefano Lilipaly saat memimpin timnya menghadapi Lion City Sailors dalam laga perdana ASEAN Club Championship (ACC) 2024/25 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (22/8/2024) malam WIB. [Dok. IG/Borneo FC]Kapten Borneo FC, Stefano Lilipaly saat memimpin timnya menghadapi Lion City Sailors dalam laga perdana ASEAN Club Championship (ACC) 2024/25 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (22/8/2024) malam WIB. [Dok. IG/Borneo FC]

Petualangan pertama Stefano Lilipaly di sepak bola Asia dimulai dengan membela Consadole Sapporo pada 2014 usai diboyong dari Almere City.

Namun hanya bertahan satu musim di Jepang, Lilipaly pulang ke Indonesia untuk membela Persija Jakarta. Bersama Sapporo, Lilipaly hanya tampil dalam satu laga.

3. Irfan Bachdim

Irfan Bachdim (Instagram/@ibachdim)Irfan Bachdim (Instagram/@ibachdim)

Irfan Bachdim direkrut oleh Ventforet Kofu pada 2014. Namun, pemain naturalisasi Indonesia itu cuma bertahan satu musim dengan tampil dua kali di J1 League.

Setelah dari Kofu, Bachdim pindah ke Consadole Sapporo pada 2015. Di sini, Bachdim tampil cukup apik dengan total 10 pertandingan dalam dua musim dan mencetak satu assist.

4. Pratama Arhan

Pratama Arhan saat membela Timnas Indonesia U-23 di laga uji coba melawan Uni Emirat Arab, 8 April 2024 (pssi.org)Pratama Arhan saat membela Timnas Indonesia U-23 di laga uji coba melawan Uni Emirat Arab, 8 April 2024 (pssi.org)

Eks pemain PSIS Semarang ini hampir dua tahun berkelana di Liga Jepang bersama Tokyo Verdy. Ia meninggalkan klub ini pada akhir Desember 2023.

Selama bermain di sana, Arhan sulit mendapatkan menit bermain. Pemain berusia 21 tahun tersebut cuma memainkan empat laga kompetitif. Rinciannya, dua kali main di J2 League dan dua kali di Emperor’s Cup.

5. Justin Hubner

Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner saat membela Wolves U-21. [Dok. Ig/@justinhubner5]Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner saat membela Wolves U-21. [Dok. Ig/@justinhubner5]

Setelah musim 2023/24 selesai, Justin Hubner memilih untuk merantau ke Jepang bersama Cerezo Osaka. Namun, perjalanan karirnya tidak mulus di sana.

Justin Hubner cuma bermain 6 kali di J1 League dengan durasi 83 menit saja. Ia juga cuma bermain dua kali di Piala Jepang.

Kondisi itu menunjukkan kalau Hubner tidak diberi kesempatan bermain yang layak dan bagi pemain dengan ambisi juga target besar macam Hubner, berdiam diri bukan pilihan.

Kontributor: Aditia Rizki

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #statistik #pemain #indonesia #liga #jepang #sebelum #sandy #walsh

KOMENTAR