Live Streaming Gratis BWF TV Macau Open 2024: Dejan/Gloria Tanding Lawan Utusan Taiwan
Live Streaming Gratis BWF TV Macau Open 2024: Dejan/Gloria Tanding - Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja ketika berhadapan dengan Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin (Malaysia) di perempat final China Open 2024, Jumat (20/9/2024). 
08:50
25 September 2024

Live Streaming Gratis BWF TV Macau Open 2024: Dejan/Gloria Tanding Lawan Utusan Taiwan

- Live streaming gratis BWF TV Macau Open 2024 babak 32 besar menampilkan aksi dari Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja, Rabu (25/9/2024).

Berlangsung di Macao East Asian Games Dome, sebanyak 5 wakil Indonesia akan beraksi termasuk Dejan/Gloria.

Ada juga Putri Kusuma Wardani (KW) yang turut berjuang bersama Dejan/Gloria di babak 32 besar Macau Open 2024.

Badminton Lovers bisa menonton perjuangan Dejan/Gloria dan delegasi Indonesia lainnya melalui Youtube BWF TV gratis.

Pertandingan babak 32 besar Macau Open 2024 akan dimulai pada pukul 09.00 WIB, Dejan/Gloria main pertama.

Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani alias Putri KW. Putri KW mengalahkan Tai Tzu Ying (Taiwan) di perempat final Taipei Open 2024. Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani alias Putri KW. Putri KW mengalahkan Tai Tzu Ying (Taiwan) di perempat final Taipei Open 2024. (Instagram @badminton.ina)

Bicara soal peluang Dejan/Gloria di babak 32 besar Macau Open 2024, punya kesempatan besar untuk melaju.

Dikatakan demikian lantaran lawan yang akan dihadapi anak didik Vita Marissa merupakan jebolan kualifikasi.

Adapun lawan yang akan dihadapi Dejan/Gloria di babak 32 besar Macau Open 2024 adalah Chen Xin-Yuan/Wang Yi Zhen (Taiwan).

Menariknya, secara peringkat saja perbedaan ranking BWF kedua kubu cukup signifikan.

Dejan/Gloria saat ini jadi ganda campuran nomor 1 Indonesia yang menduduki peringkat ke-11.

Sementara Chen/Wang menduduki peringkat ke-667 dalam tabel ranking BWF.

Jelas dari segi peringkat Dejan/Gloria sangat diunggulkan untuk bisa meraih kemenangan.

Sementara itu jagoan tunggal putri, ada Putri KW yang tajinya dinantikan di Macau Open 2024.

Putri KW yang sukses back-to-back final di Taipei dan Hong Kong Open beberapa pekan lalu dalam momentum apik.

Junior Gregoria Mariska itu akan berhadapan dengan Huang Ching Ping (Taiwan).

Bicara soal head to head Putri KW dengan Huang, utusan Indonesia menang telak.

Putri KW sudah pernah bertemu dengan Huang pada gelaran bertajuk Taipei Open 2023.

Di mana kala itu Putri KW sukses menang atas Huang lewat dua gim langsung.

Dilihat dari ranking, kompatriot Jorji juga lebih unggul dengan perbandingkan peringkan 24 dan 89.

Kans terbuka bagi Dejan/Gloria dan Putri KW untuk bisa melaju ke babak 16 besar.

Live Streaming Macau Open 2024

Link BWF TV Gratis>>>

Link BWF TV Gratis>>>

Live Hasil Macau Open 2024

Link>>>

Link>>>

Link>>>

Jadwal Macau Open 2024 - Babak 32 Besar

Rabu, 25 September 2024

Mulai Pukul 09.00 WIB

Court 1

- Match 1 (XD): Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja (Indonesia) vs Chen Xin-Yuan/Wang Yi Zhen (Taiwan)

Court 2

- Match 8 (MS): Kantaphon Wangcharoen (Thailand) vs Yohanes Saut (Indonesia)

- Match 10 (WS): Lin Hsiang Ti (Taiwan) vs Komang Ayu (Indonesia)

Court 3

- Match 9 (MS): Cheam June Wei (Malaysia) vs Alwi Farhan (Indonesia)

- Match 10 (WS): Huang Ching Ping (Taiwan) vs Putri Kusuma Wardani (Indonesia)

Hasil Macau Open 2024 - Babak 32 Besar

Selasa, 24 September 2024

- Match 8 (WD): Hsieh Mi Yen/Huang Tzu Ling (Taiwan) vs Jesita Miantoro/Febi Setianingrum (5), 17-21, 11-21

- Match 13 (MD): Tori Aizawa/Daisuke Sano (Jepang) vs Sabar Karyaman/Reza Pahlevi (Indonesia), 12-21, 15-21

- Match 13 (WD): Arlya Nabila Munggaran/Az Zahra Ditya (Indonesia) vs Hsu Ya Ching/Sung Yu Hsuan (Taiwan), 21-17, 16-21, 21-15

- Match 6 (MD): Yeremia Rambitan/Rahmat Hidayat (Indonesia) vs Shohibul Fikri/Daniel Marthin (Indonesia), 21-17, 17-21, 19-21

(Tribunnews.com/Niken)

Editor: Arif Tio Buqi Abdulah

Tag:  #live #streaming #gratis #macau #open #2024 #dejangloria #tanding #lawan #utusan #taiwan

KOMENTAR