Siswa Tetap Dapat Tugas Saat Libur Ramadhan: Tulis Pengalaman Mudik hingga Catat Khotbah
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (22/1/2025). (KOMPAS.com/FIKA NURUL ULYA)
19:08
22 Januari 2025

Siswa Tetap Dapat Tugas Saat Libur Ramadhan: Tulis Pengalaman Mudik hingga Catat Khotbah

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti mengatakan, siswa tidak murni libur sekolah pada awal dan akhir Ramadhan 2025.

Mu'ti menyebut, guru akan memberikan tugas menulis atau membaca saat anak-anak libur.

"Sehingga selama mereka belajar di rumah itu ya tetap ada kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan misalnya membaca atau menulis atau kegiatan lain. Sehingga tidak murni libur, tapi pembelajaran di rumah. Tapi tidak ada pembelajaran daring ya. Hanya kegiatan terstruktur yang disampaikan oleh guru," ujar Mu'ti di Istana, Jakarta, Rabu (22/1/2025).

Mu'ti mengatakan, anak-anak bisa diberikan tugas menulis pengalaman mudik ketika liburan akhir Ramadhan 2025.

Lalu, kata Mu'ti, anak-anak juga bisa disuruh mencatat khotbah shalat Idul Fitri.

"Misalnya pas mereka mudik, kan bisa saja mereka diminta menulis pengalamannya mudik, berkunjung ke rumah siapa, dan sebagainya. Kalau dia yang Muslim, melaksanakan shalat Idul Fitri, shalatnya di mana, isi khutbahnya apa, kan bisa, itu menjadi bagian," tuturnya.

Sementara itu, Mu'ti menegaskan tidak akan ada bantuan pulsa untuk para siswa.

Sebab, tidak ada pembelajaran online selama bulan Ramadhan 2025.

"Enggak, kan bukan libur, kan pembelajaran, jadi enggak. Karena enggak ada pembelajaran online kan, enggak ada pembelajaran di luar," imbuh Mu'ti.

Berikut tanggal libur sesuai Surat Edaran libur Ramadhan 2025:

1. Tanggal 27 dan 28 Februari serta tanggal 3, 4, dan 5 Maret 2025, kegiatan pembelajaran dilaksanakan secara mandiri di lingkungan keluarga, tempat ibadah, dan masyarakat sesuai penugasan dari sekolah/madrasah/satuan pendidikan keagamaan.

2. Tanggal 6 sampai dengan 25 Maret 2025, kegiatan pembelajaran dilaksanakan di sekolah/madrasah/satuan pendidikan keagamaan.

Selain kegiatan pembelajaran, selama bulan Ramadhan diharapkan melaksanakan kegiatan yang bermanfaat untuk meningkatkan iman dan takwa, akhlak mulia, kepemimpinan, dan kegiatan sosial yang membentuk karakter mulia dan kepribadian utama, antara lain:

  • Bagi peserta didik yang beragama Islam dianjurkan melaksanakan kegiatan tadarus Al Quran, pesantren kilat, kajian keislaman, dan kegiatan lainnya yang meningkatkan iman, takwa, dan akhlak mulia.
  • Bagi peserta didik yang beragama selain Islam, dianjurkan melaksanakan kegiatan bimbingan rohani dan kegiatan keagamaan sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.

3. Tanggal 26, 27, dan 28 Maret serta tanggal 2, 3, 4, 7, dan 8 April 2025 merupakan libur bersama Idul Fitri bagi sekolah/madrasah/satuan pendidikan keagamaan.

Editor: Adhyasta Dirgantara

Tag:  #siswa #tetap #dapat #tugas #saat #libur #ramadhan #tulis #pengalaman #mudik #hingga #catat #khotbah

KOMENTAR