Ditanya Bakal Dukung Ahmad Luthfi Atau Andika Perkasa di Pilgub Jateng, PKB Malah Ajak Partai Lain Usung Kiai Ini
Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid. (Suara.com/Rakha)
16:12
24 Juli 2024

Ditanya Bakal Dukung Ahmad Luthfi Atau Andika Perkasa di Pilgub Jateng, PKB Malah Ajak Partai Lain Usung Kiai Ini

Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, mengajak partai-partai lain untuk mendukung kadernya KH Yusuf Chudlori maju di Pilgub Jawa Tengah 2024. PKB mantap jagokan Gus Yusuf di Jawa Tengah.

Hal itu disampaikan Jazilul ketika ditanya soal apakah PKB mempertimbangkan mendukung Ahmad Luthfi atau Andika Perkasa untuk di Pilgub Jateng.

Jazilul awalnya menyampaikan, ke dua tokoh tersebut memang dipertimbangkan oleh PKB.

"Yang terkait mantan Kapolda atau mantan Panglima, yang jelas PKB dua-duanya mempertimbangkan. Asal bukan mantan Kiai," kata Jazilul di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Rabu (24/7/2024).

Baca Juga: Hasil Mukernas, PKB Bakal Gelar Muktamar ke VI Akhir Tahun 2024

Kendati begitu, ia tetap memprioritaskan kadernya maju di Pilgub Jateng, yakni Gus Yusuf.

"Kiai Yusuf Chudlori yang maju bukan mantan Kiai, tapi Kiai Yusuf Chudlori bukan mantan kapolda Bukan mantan Panglima tapi Kiai ini dari Pondok Pesantren besar Namanya Pesantren API Magelang," ujarnya.

Jazilul mengatakan Gus Yusuf yang juga merupakan Ketua DPW PKB Jateng merupakan tokoh yang populer di Jateng.

"Populer di Jawa Tengah. Oleh sebab itu kami mengajak partai-partai yang lain menawarkan juga untuk dibahas bersama-sama, kami punya jago di sana," pungkasnya.

Untuk diketahui, Partai Gerindra sudah secara resmi mengusung Kapolda Jateng Ahmad Luthfi maju sebagai bakal calon gubernur di Pilkada 2024. Sementara PDIP santer dikabarkan menyodorkan nama salah satunya Andika Perkasa maju di Pilgub Jateng.

Baca Juga: Dipuji saat Harlah PKB, Dasco Elite Gerindra Dijuluki 'The Rising Star' oleh Surya Paloh, Mengapa?

Editor: Dwi Bowo Raharjo

Tag:  #ditanya #bakal #dukung #ahmad #luthfi #atau #andika #perkasa #pilgub #jateng #malah #ajak #partai #lain #usung #kiai

KOMENTAR