Megawati Pimpin Sumpah Jabatan Pengurus Baru PDIP, Ahok Satu Mobil dengan Sang Ketum
Megawati Pimpin Sumpah Jabatan Pengurus Baru PDIP, Ahok Satu Mobil dengan Sang Ketum. (Foto: Dok PDIP)
11:32
5 Juli 2024

Megawati Pimpin Sumpah Jabatan Pengurus Baru PDIP, Ahok Satu Mobil dengan Sang Ketum

Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri menghadiri acara pengambilan sumpah janji jabatan pengurus baru DPP PDIP di Sekolah Partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Jumat (5/7/2024). 

Berdasarkan pantauan di lokasi, Megawati tiba pada pukul 09.30 WIB. Ia datang dengan didampingi putranya yang juga Ketua DPP PDIP, M Prananda Prabowo. 

Ternyata Basuki Tjahja Purnama alias Ahok juga ikut mendampingi Megawati di mobil yang sama. Ahok tampak duduk di kursi depan mobil yang ditumpangi Megawati. 

Sementara dalam kendaraan belakang Ketua DPP PDIP Yasonna Laoly dan Eriko Sotarduga turut mengawal. 

Baca Juga: Makin Panas! Kubu Hasto Kini Gugat Penyidik KPK Gegara Sita Buku Catatan, Isinya Diklaim Rahasia PDIP

Kedatangan Megawati di lokasi disambut langsung oleh Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto dan sejumlah elite partai. 

Hasto dan jajaran elite PDIP lainnya langsung menyalami Megawati yang turun dari kendaraannya. 

Dalam tegur sapanya, Hasto lantas memperkenalkan Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah yang baru saja selesai menunaikan ibadah hajinya. 

Setelah hal itu, Megawati serta Prananda dan Hasto hingga yang lainnya bergegas masuk ke dalam gedung Sekolah Partai untuk melangsung acara. 

Adapun Megawati nanti dalam acara ini akan memimpin langsung pengambilan sumpah jabatan perpanjangan masa bakti DPP Partai dan Kepala-Kepala Badan Pusat Partai dari periode 2019-2024 menjadi 2025. 

Baca Juga: Ungkit Pilpres, PDIP Tak Gentar Jokowi Cawe-cawe Lagi di Pilkada Jakarta: Kami Siap Hadapi Semua Risiko!

Kedatangan Megawati juga turut menjadi perhatian awak media. Bahkan ketika awak media menyapa Megawati dan Prananda turut melambaikan tangan menyapa awak media.

Editor: Agung Sandy Lesmana

Tag:  #megawati #pimpin #sumpah #jabatan #pengurus #baru #pdip #ahok #satu #mobil #dengan #sang #ketum

KOMENTAR