Donasi Warga Papua yang Diinisiasi Bobon Santoso Capai Rp1,4 Miliar: Artis Sibuk Shopping Bobon Sibuk Sejahterain Rakyat
Bobon Santoso. [Instagram/ bobonsantoso]
19:40
13 Mei 2024

Donasi Warga Papua yang Diinisiasi Bobon Santoso Capai Rp1,4 Miliar: Artis Sibuk Shopping Bobon Sibuk Sejahterain Rakyat

YouTuber Bobon Santoso menjadi trending di media sosial beberapa waktu lalu. Bukan tanpa alasan, Bobon yang sempat curhat soal kondisi Papua telah membuka donasi untuk misi kemanusiaan.

Hasilnya donasi yang terkumpul hingga saat ini mencapai Rp1,4 miliar lebih dan segera direalisasikan untuk melanjutkan agenda kemanusiaan yang ia beri nama Kuali Merah Putih.

Mengutip @AdekNyaIpinn, Senin (13/5/2024) Bobon santoso mengatakan membuka donasi untuk Indonesia Timur.

"Kemarin gua sempat open donasi dan dana yang terkumpul sampai saat ini Rp1.435.111.000," ujarnya mengawali video yang ia unggah di akun TikTok Bobon Santoso.

Donasi yang ia buka merupakan donasi yang tidak akan dilakukan terus menerus dan rencananya hanya sekali saja.

"Dengan dana sebanyak ini, tentu tanggungjawabnya juga semakin besar, tentang bagaimana cara menyalurkan, hingga tepat sasaran," ujar Bobon.

Ia pun menjelaskan akan transparan, bagaimana dana itu akan dimanfaatkan untuk semua warga Indonesia Timur. Ia pun memberi saran bagi para donatur untuk memantau bagaimana uang Rp1,4 miliar itu akan disalurkan di akun media sosialnya.

Video Bobon Santoso tersebut banjir dukungan dari netizen. Tak sedikit yang memberi semangat dan banyak juga yang menyindir para influencer serta artis saat ini yang lebih sering berbelanja.

"Artis sibuk shopping, Bobon sibuk mensejahterakan rakyat," tulis salah satu netizen.

"Yang dari pemerintahan ada kan?" tulis netizen lain seakan menyindir pihak tertentu.

"Respect buat konten kreator satu ini," puji lainnya.

Seperti yang diketahui, Bobon Santoso awalnya dikenal sebagai YouTuber yang kerap memasak makanan ekstrem. Namanya yang dikenal, Bobon lebih banyak memasak dalam jumlah besar yang sudah jarang dimanfaatkan para influencer.

Di tengah perjalanan dia membuat konten, Bobon memiliki rencana untuk memasak jumlah besar yang dimulai dari Indonesia Timur yakni Papua.

Misi kemanusiaan yang diinisiasi dengan judul Kuali Merah Putih itu pun mendapat banyak dukungan. Namun ada juga yang mengomentari bahwa misi Bobon sendiri adalah cara dia mendekat ke pemerintahan yang nantinya dipimpin, Prabowo-Gibran.

Editor: Muhammad Ilham Baktora

Tag:  #donasi #warga #papua #yang #diinisiasi #bobon #santoso #capai #rp14 #miliar #artis #sibuk #shopping #bobon #sibuk #sejahterain #rakyat

KOMENTAR