Publik Soroti Mantan Suami yang Bakar Mobil Perempuan karena Rujuknya Ditolak: Si Cewek Udah Bener Pisah
Tangkapan layar seorang pria berkaus putih berlari usai menyulut api di atap mobil yang merupakan milik mantan istrinya. (Twitter/@Heraloebss)
18:00
8 Mei 2024

Publik Soroti Mantan Suami yang Bakar Mobil Perempuan karena Rujuknya Ditolak: Si Cewek Udah Bener Pisah

Seorang pria di Majalengka, Jawa Barat mendapat kecaman di media sosial. Niat kembali rujuk dengan mantan istrinya, pria tersebut justru ditolak dan aksi tak terpujinya menjadi viral.

Kecewa dengan mantan istrinya, pria ini justru nekat membakar mobil hingga rumah perempuan yang sempat ia nikahi.

Mengutip Twitter @Heraloebss, Rabu (8/5/2024), sebuah rekaman cctv menunjukkan seorang pria yang sedang menyulut sesuatu di sebuah mobil putih. Tiba-tiba api menyambar lalu pria tersebut kabur.

"Seorang pria membakar rumah serta mobil milik mantan istrinya. Aksi tersebut diduga karena mantan istrinya menolak diajak rujuk," tulis caption video.

Tidak hanya mobil, bahkan rumah korban juga ikut dibakar karena kesalnya mantan suami. Kendati begitu, korban yang bernama Yeni Susilawati menjelaskan ada ancaman lain yang lebih mengerikan dari IS (inisial mantan suami) yakni akan menyiram air keras kepada korban.

Pembakaran mobil tersebut mendapat reaksi dari netizen. Di tengah situasi isu rumah tangga yang bernatasi negatif akhir-akhir ini, netizen membela perempuan karena sudah tepat untuk menolak rujuk mantan suaminya.

"Dasar dod** nih laki, bukannya introspeksi kenapa sampai ditolak, ini malah bikin eks-nya semakin anti sama dia. Setelah introspeksi lalu upgrade diri, supaya diterima gitu lu tong. Laki-laki itu ya memang harus berjuang demi wanita yang dicintai biar diterima cintanya. Bukan malak kayak dakjal kelakuannya," sindir salah satu netizen.

"Si cewek udah betul tuh pisah," dukung lainnya.

"Waduh itu lakinya pakai otak apa miss?," tanya lainnya menyindir.

"Aduh orang sekarang nekat-nekat amat deh," kata lainnya.

"Pantes aja enggak mau rujuk, mantan suaminya aja kayak setan begitu," ujar netizen lain.

Peristiwa tersebut memang sudah dilaporkan ke pihak berwajib. Hingga saat ini pelaku masih dalam pengejaran pihak kepolisian.

Kecewanya seseorang memang tak jarang membuat akal sehat tak digunakan. Kendati begitu, keputusan membakar kendaraan hingga rumah oleh pria tersebut tak dibenarkan, meski ada alasan lain yang membuat sang pria nekat membakar.

Editor: Muhammad Ilham Baktora

Tag:  #publik #soroti #mantan #suami #yang #bakar #mobil #perempuan #karena #rujuknya #ditolak #cewek #udah #bener #pisah

KOMENTAR