Ganjar Naik Vespa Blusukan ke Pasar Induk Kajen Pekalongan
Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengendarai sepeda motor Vespa untuk mengunjungi atau blusukan ke Pasar Induk Kajen, Pekalongan, pada hari ke-50 kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, Selasa (15/1/2024).(KOMPAS.com/Ardito Ramadhan D)
11:12
16 Januari 2024

Ganjar Naik Vespa Blusukan ke Pasar Induk Kajen Pekalongan

- Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengunjungi atau blusukan ke Pasar Induk Kajen, Pekalongan, pada hari ke-50 kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, Selasa (15/1/2024).

Pantauan Kompas.com, Ganjar tiba di lokasi sekira pukul 10.30 WIB dengan mengendarai sepeda motor vespa warna coklat metalik.

Ganjar yang mengenakan jaket bomber hijau army dan helm hitam itu langsung dikerumuni oleh warga dan pedagang yang sudah menunggu kedatangannya selama kurang lebih satu jam.

"Hidup Pak Ganjar!" teriak warga.

"Hidup!" sahut warga yang lainnya.

Ganjar lalu berdesak-desakan di antara warga yang berebut foto bersama dan berjabat tangan untuk dapat masuk ke dalam pasar.

Sebelum di Pasar Kajen, Pekalongan, Ganjar sudah lebih dahulu blusukan di Pasar Kalibening, Banjarnegara, setelah bermalam di Dukuh Seger, Kalibening, Banjarnegara.

Saat blusukan di Pasar Kalibening, mantan gubernur Jawa Tengah itu menyapa pedagang sambil menanyakan harga-harga dan pasokan distribusi kebutuhan pokok.

Editor: Ardito Ramadhan

Tag:  #ganjar #naik #vespa #blusukan #pasar #induk #kajen #pekalongan

KOMENTAR