Sambangi Istana, Bos Apple Tim Cook Salam Dua Jari Sebelum Bertemu Jokowi Bahas Investasi
CEO Apple Tim Cook tiba di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. Rabu (17/4/2024). (Suara.com/Novian)
10:20
17 April 2024

Sambangi Istana, Bos Apple Tim Cook Salam Dua Jari Sebelum Bertemu Jokowi Bahas Investasi

CEO Apple Tim Cook tiba di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. Bos Apple tersebut dijadwalkan bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi pagi ini

Pantauan lokasi, Tim Cook dan rombongan tiba di kompleks Istana Kepresidenan pukul 08.55 WIB. Ia menumpangi Mercedes-Benz hitam berpelat B 227 MPM.

Tim Cook terlihat mengacungkan dua jari begitu keluar dari mobil. Ia kemudian mengenakan jas sebelum berjalan menuju masuk ke Istana.

"Good morning," sapa Tim Cook kepada kepada wartawan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (17/4/2024).

Tim Cook tampak mengacungkan kembali dua jari dan melambaikan tangan saat berjalan menuju pintu masuk ke dalam Istana.

Diberitakan sebelumnya, Tim Cook bakal bertemu Presiden Jokowi dalam kunjungannya ke Indonesia. Tim Cook dijadwalkan bertemu kepala negara di Istana Merdeka, Rabu pagi.

Hal tersebut dikonfirmasi Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi.

"Besok rencananya CEO Apple Tim Cook akan diterima Presiden Jokowi di Istana Merdeka jam 9.30," kata Budi kepada wartawan, Selasa (16/4/2024).

CEO Apple Tim Cook tiba di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. Rabu (17/4/2024). (Suara.com/Novian)CEO Apple Tim Cook tiba di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. Rabu (17/4/2024). (Suara.com/Novian)

Budi menyampaikan pertemuan Tim Cook dengan Jokowi untuk membahas investasi Apple di Indonesia. Ia enggan membeberkan lanjut, apa saja agenda lebih detail terkait pertemuan tersebut.

"Investasi Apple di Indonesia. Detailnya nanti tunggu pertemuan," kata Budi.

Kendati begitu, Budi merespons positif rencana pertemuan Jokowi dengan bos Apple tersebut.

"Bagus untuk Indonesia karena negara kita menjadi bagaian penting dari ekosistem kemajuan teknologi," kata Budi.

Editor: Dwi Bowo Raharjo

Tag:  #sambangi #istana #apple #cook #salam #jari #sebelum #bertemu #jokowi #bahas #investasi

KOMENTAR