Selain Bahas Sengketa Laut China Selatan dan Konflik Gaza dengan Prabowo, Biden Dukung Program Makan Bergizi Gratis
– Presiden Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden di Gedung Putih, Washington DC, Selasa (12/11) siang waktu setempat. Keduanya memberikan atensi terhadap kondisi global hingga program makan bergizi gratis.
Prabowo tiba di Gedung Putih melalui gerbang North West dengan iring-iringan mobil kepresidenan .
Saat memasuki area Gedung Putih, barisan tentara yang membawa bendera dari 50 negara bagian Amerika Serikat memberikan penghormatan. Mobil berhenti di depan West Wing Portico dan disambut Penjabat Kepala Protokol Amerika Serikat Ethan Rosenzweig.
Selanjutnya, Prabowo diarahkan menuju Ruang Roosevelt untuk mengisi buku tamu kepresidenan. Momen itu menandai formalitas awal dari pertemuan tingkat tinggi antara kedua negara. Dari Ruang Roosevelt, Prabowo menuju ke Oval Office. Presiden Biden pun menyambutnya.
Pertemuan itu menandai tonggak penting dalam hubungan diplomatik antara kedua negara yang telah berjalan selama 75 tahun. Dalam sambutannya, Prabowo menyampaikan ucapan terima kasih kepada Biden atas undangannya. ”Saya juga ingin berterima kasih, Anda secara pribadi menelepon saya untuk memberikan selamat atas pemilihan saya,” ucapnya.
Prabowo menekankan komitmen pemerintahannya untuk terus meningkatkan hubungan Indonesia-Amerika Serikat. ”Amerika Serikat bagi kami adalah teman yang sangat baik. Amerika Serikat mendukung kami dalam perjuangan kemerdekaan dan membantu kami berkali-kali saat kami membutuhkannya,” ungkapnya.
Sementara itu, Biden menekankan pentingnya peringatan 75 tahun hubungan diplomatik antara Amerika Serikat dan Indonesia. ”Saya bangga bahwa kemitraan antara negara kita adalah yang terkuat yang pernah ada dan hari ini kita akan membahas bagaimana melanjutkan kemitraan ini,” kata Biden.
Dia juga mengidentifikasi beberapa fokus kerja sama. Termasuk memperkuat kawasan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka, mendukung transisi energi bersih, serta membangun rantai pasok yang aman. ”Kami juga membahas tantangan global, termasuk situasi di Gaza dan Laut China Selatan,” tutur Biden.
Dilansir dari laman resmi Gedung Putih, kedua pemimpin negara mengakui pentingnya perdamaian, keamanan, dan stabilitas global. AS mengakui pentingnya implementasi Declaration of the Conduct of Parties di Laut China Selatan (LCS). Selain itu, mendukung ASEAN untuk mengembangkan kode etik di LCS untuk mematuhi hukum internasional.
Pertemuan Prabowo dengan Biden juga menyinggung soal pembangunan SDM dan pangan. Pemerintah AS menyatakan siap membantu Indonesia untuk meningkatkan ketahanan pangan melalui pertanian berkelanjutan. Kedua negara berkomitmen dalam kolaborasi penelitian untuk menyatukan AI dan pertanian berkelanjutan. RI-AS juga berkomitmen memperkuat ketahanan pangan Indonesia lewat perikanan dan akuakultur serta meningkatkan efektivitas pengelolaan kawasan laut Indonesia.
Biden juga menyatakan dukungannya terhadap program Indonesia untuk menyediakan makanan bergizi gratis dan sehat bagi anak sekolah dan ibu hamil. (lyn/c19/oni)
Tag: #selain #bahas #sengketa #laut #china #selatan #konflik #gaza #dengan #prabowo #biden #dukung #program #makan #bergizi #gratis