Sanggah Pernyataan AHY Soal Demokrat Bakal Hancur di Kubu Anies, Begini Kata PKB
Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan. (Suara.com/Novian)
18:44
24 Maret 2024

Sanggah Pernyataan AHY Soal Demokrat Bakal Hancur di Kubu Anies, Begini Kata PKB

Ketua DPP PKB Daniel Johan angkat bicara menanggapi pernyataan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menyebut partainya bisa hancur lebur bila masih berada di koalisi lamanya, koalisi perubahan pendukung Anies Baswedan. Ia menyebut hal itu tidaklah benar.

Sebaliknya, kata Daniel, masuknya PKB dalam koalisi perubahan justru memberikan dampak positif. Hal ini terlihat dari perolehan suara Pileg PKB yang justru mengalami peningkatan.

"Yang pasti PKB justru meningkat tinggi," ujar Daniel kepada wartawan, Minggu (24/3/2024).

Dalam Pileg 2024, PKB memperoleh 16.115.655 suara atau 10,61 persen. PKB mengalami kenaikan jumlah 10 kursi menjadi 68 di DPR RI. Kata Daniel, efek positif ini juga dialami partai anggota koalisi perubahan, yakni NasDem dan PKS.

"Faktanya seperti itu, bukan hanya PKB, tapi seluruh partai pendukung koalisi perubahan," ucap dia.

Selain PKB, NasDem dan PKS juga mengalami kenaikan perolehan suara Pileg 2024. NasDem memperoleh 14.660.516 suara atau 9,65 persen dan jumlah kursinya bertambah 10 menjadi 68 kursi di DPR RI.

Begitu juga dengan PKS yang memperoleh 12.781.353 suara atau 8,42 persen dan jumlah kursinya bertambah 3 menjadi 53 kursi di DPR RI.

Pernyataan AHY

Sebelumnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, partai Demokrat akan hancur lebur jika masih di koalisi yang mendukung Anies Baswedan.

Hal itu disampaikan AHY saat memberikan kata sambutan di acara buka bersama Demokrat di Hotel Four Season, Jakarta Selatan, Sabtu (23/3).

"Kita bayangkan coba kita masih di tempat yang lama, hancur lebur, betul?" kata AHY di lokasi.

Pasalnya, AHY menerangkan sejumlah pihak yang ada di Koalisi Perubahan masing-masing sibuk sendiri. Ia merasa Demokrat akan ditinggalkan sendirian jika masih di koalisi tersebut.

"Kita tahu, belum selesai semua sudah ke sana kemari. Kalau kita di sana kemarin kita ditinggalkan sendiri," ucap AHY.

Oleh sebab itu, AHY mengaku bersyukur Demokrat saat ini sudah tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju dan mendukung Prabowo Subianto.

Editor: Erick Tanjung

Tag:  #sanggah #pernyataan #soal #demokrat #bakal #hancur #kubu #anies #begini #kata

KOMENTAR