Libatkan TNI AL dan Angkatan Laut Rusia, Latma ORRUDA 2024 di Perairan Jawa Timur Tuntas
Keterangan tersebut disampaikan oleh Widyo saat dikonfirmasi oleh awak media di Jakarta. ”Latihan fase laut Latma ORRUDA 2024 telah selesai dilaksanakan oleh TNI AL dan Angkatan Laut Rusia. Latihan ditutup di tengah laut, dan kapal-kapal Angkatan Laut Rusia yang mengikuti latihan langsung melanjutkan pelayaran menuju markasnya,” ungkap dia.
Perwira menengah TNI AL dengan tiga kembang di pundak itu menyampaikan bahwa Latma ORRUD 2024 berlangsung sejak 4-8 November 2024. Latma tersebut tercatat dalam sejarah karena sebelumnya TNI AL dan Angkatan Laut Rusia belum pernah latihan bersama di wilayah Perairan Indonesia. Dalam Latma ORRUDA 2024, TNI AL mengerahkan beberapa kapal perang.
Yakni KRI I Gusti Ngurah Rai-332 sebagai kapal fregat dan satu kapal perang korvet, KRI Frans Kaisiepo-368. Selain itu, mereka mengerahkan satu helikopter antikapal selam dari Pusat Penerbangan TNI AL (Puspenerbal), AS565 MBe Panther. Di Angkatan Laut Rusia, dikerahkan RFS Gromky, RFS Aldar Tsydenzhapov, RFS Rezkiy, dan RFS Pechenga.
Tidak hanya itu, Angkatan Laut Rusia turut mengirimkan kapal selam B-588 UFA dan kapal tunda penyelamat Alatau ke Surabaya. Meski tidak ikut berlatih, kedua kapal tersebut bersandar di di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Kapal selam siluman itu bersandar di Surabaya dalam rangka Port Visit di Kota Pahlawan.
”Kehadiran mereka menjadi simbol penghargaan dan solidaritas yang mendalam dari Angkatan Laut Rusia kepada TNI AL,” pungkas Widyo. (*)
Tag: #libatkan #angkatan #laut #rusia #latma #orruda #2024 #perairan #jawa #timur #tuntas