Anies Ceritakan Momen Saat Berpapasan dengan Ganjar di Jombang
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan memberikan keterangan pers usai menghadiri haul KH Bisri Syansuri di Pondok Pesantren Mamba'ul Ma'arif, Jombang, Jawa Timur, pada Sabtu (13/1/2024) dinihari.(Kompas.com/ Dian Erika)
12:52
13 Januari 2024

Anies Ceritakan Momen Saat Berpapasan dengan Ganjar di Jombang

- Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan menceritakan saat dirinya berpapasan di jalan dengan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo di Jombang, Jawa Timur, pada Jumat (12/1/2024).

Anies berada di Jombang untuk menghadiri haul ke-45 Kyai Haji Bisri Syansuri pada Jumat malam. Sementara itu, Ganjar sejak Jumat siang berada di Jombang untuk berkampanye di sejumlah titik.

Menurut Anies, dia dan Ganjar tidak berpapasan tatap muka secara langsung. Melainkan, mobil yang membawa keduanya sempat berpapasan di jalan.

"Tadi beliau sudah keluar. Papasan mobilnya," ujar Anies usai menghadiri acara haul di Denanyar, Jombang, Sabtu (13/1/2024) dinihari.

"He, em (papasan saja). Kan sudah WhatsApp-an juga kita," lanjutnya.

Saat ditanya apakah ada rencana untuk bertemu dan minum kopi bersama Ganjar di Jombang, Anies menyatakan waktunya sudah tengah malam mendekati dini hari.

Menurutnya, dia dan Ganjar juga sudah berkomunikasi lewat pesan singkat.

"(Sudah) jam 12, jam 1 malam. Kan sudah komunikasi. Sudah. Atau sudah ada acara lagi besok," tegasnya.

Diberitakan sebelumnya, capres Ganjar Pranowo melakukan ziarah ke makam ulama KH Bisri Syansuri di Pondok Pesantren Mamba'ul Ma'arif, Jombang, Jawa Timur, Jumat (12/1/2024).

Adapun Bisri merupakan kakek dari cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Sebelumnya, Ganjar sudah lebih dulu berziarah ke makam Gus Dur di Ponpes Tebu Ireng, Jombang.

Ziarah Ganjar pada Jumat sore kemarin diketahui sebelum kedatangan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

AMIN dijadwalkan menghadiri Haul Bisri Syansuri pada Jumat malam.

Sore harinya, pukul 16.25-17.10 WIB, Ganjar ziarah ke makam Mbah Bisri dan Gus Iim Pondok Pesantren Mamba'ul Ma'arif. Lokasinya di Jalan Imam Bonjol, Denanyar Selatan, Kecamatan Jombang.

Pukul 17.35-18.20 WIB, Ganjar dijadwalkan silaturahim dengan para kiai kampung di Pondok Tahfid Hamalatul Qur'an, Jalan Jogoroto, Sumberbendo, Kabupaten Jombang.

Terakhir, mantan Gubernur Jawa Tengah itu akan bertemu dengan petani tembakau pada pukul 19.00-19.30 WIB. Lokasi pertemuan di Desa Bawangan Ploso, Jombang.

Editor: Dian Erika Nugraheny

Tag:  #anies #ceritakan #momen #saat #berpapasan #dengan #ganjar #jombang

KOMENTAR